Pengaruh Model Pembelajaran Group Investigation (GI) dan Think Pair Share (TPS) terhadap Self-Regulated Learning Siswa Kelas IV Sekolah Dasar dalam Belajar Matematika

Astuti, Amelia Dwi (2018) Pengaruh Model Pembelajaran Group Investigation (GI) dan Think Pair Share (TPS) terhadap Self-Regulated Learning Siswa Kelas IV Sekolah Dasar dalam Belajar Matematika. S2 thesis, UNY.

[img] Text
TESIS_AMELIA DWI ASTUTI_16712251074.swf

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh model pembelajaran GI terhadap SRL siswa, (2) pengaruh model pembelajaran TPS terhadap SRL siswa, dan (3) perbedaan pengaruh model pembelajaran GI dan TPS terhadap SRL siswa kelas IV SD dalam belajar matematika. Jenis penelitian yang digunakan quasi experiment dengan pretest-postest nonequivalent comparison-group design. Populasi dalam penelitian ini sejumlah 25 Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Kasihan Kabupaten Bantul, Yogyakarta dengan jumlah siswa kelas IV sebanyak 971 siswa. Sampel penelitian diambil dengan teknik cluster random sampling terdiri dari dua kelompok eksperimen. Kelompok satu menggunakan model GI dan kelompok dua menggunakan model TPS. Kelompok satu berjumlah 146 siswa dan kelompok dua berjumlah 149 siswa. Instrumen yang digunakan yaitu skala self-regulated learning. Teknik analisis data menggunakan Paired sample t-test dan uji Univariate Analysis of Variance dengan taraf signifikansi 5%. Hasil penelitian pengaruh model pembelajaran GI dan TPS terhadap SRL siswa kelas IV SD dalam belajar matematika pada aspek geometri menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh positif model pembelajaran GI terhadap SRL siswa dengan nilai signifikansi 0,000 dan kategori SRL siswa tinggi (2) terdapat pengaruh positif model pembelajaran TPS terhadap SRL siswa dengan nilai signifikansi 0,000 dan kategori SRL siswa tinggi, (3) terdapat perbedaan pengaruh yang positif dan signifikan pada model pembelajaran GI dan TPS terhadap SRL siswa dengan nilai signifikansi sebesar 0,014. Model pembelajaran GI lebih berpengaruh terhadap SRL siswa kelas IV SD dalam belajar matematika daripada dengan model pembelajaran TPS. Kata Kunci: model group investigation, model think pair share, self-regulated learning

Item Type: Thesis (S2)
Subjects: Pasca Sarjana
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Dasar
Date Deposited: 19 Oct 2018 02:05
Last Modified: 08 May 2019 03:28
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/60653

Actions (login required)

View Item View Item