Pengembangan Buku Cerita Bergambar dalam Peningkatan Keterampilan Membaca Permulaan dan Motivasi Belajar Siswa Kelas 1 SD Negeri Timbulharjo Sewon Bantul

Utomo, Felix Baskara Bhakti (2017) Pengembangan Buku Cerita Bergambar dalam Peningkatan Keterampilan Membaca Permulaan dan Motivasi Belajar Siswa Kelas 1 SD Negeri Timbulharjo Sewon Bantul. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-gandhi-ramadhan-15718251001.swf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) menghasilkan media pembelajaran buku cerita bergambar yang layak dalam peningkatan keterampilan membaca permulaan dan motivasi belajar siswa, dan 2) mengetahui keefektifan media buku cerita bergambar terhadap keterampilan membaca permulaan dan motivasi belajar siswa kelas I SD Metode penelitian yang digunakan adalah research and development (R&D) yang mengacu pada 10 langkah yang dikembangkan oleh Borg and Gall (1983) dan penentuan jumlah subjeknya mengacu pada pendapat Dick and Carey (2009). Subjek uji coba adalah siswa kelas I SD Negeri Timbulharjo Sewon Bantul. Pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, skala, tes unjuk kerja dan lembar kerja. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis kebutuhan, data uji kelayakan media, dan analisis keefektifan media. Uji normalitas yang digunakan menggunakan Shapiro-Wilk karena data kurang dari 50. Hasil penelitian berupa: 1) media buku cerita bergambar memenuhi kelayakan berdasarkan validasi ahli materi dan ahli media, serta respon guru dan siswa dengan kategori sangat baik; 2) media buku cerita bergambar yang dihasilkan efektif meningkatkan keterampilan membaca permulaan dan motivasi belajar siswa. Keterampilan membaca permulaan dan motivasi belajar siswa meningkat secara signifikan bedasarkan uji-t berpasangan dengan diperoleh skor probalitas (p) < 0,05

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: buku cerita bergambar, keterampilan membaca permulaan, dan motivasi belajar
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Dasar
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Dasar
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 09 Nov 2017 04:35
Last Modified: 09 May 2019 08:29
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/53886

Actions (login required)

View Item View Item