Aprilia, Wahyuning Fitri and Dimyati, Dimyati (2025) Pengembangan Model Pembelajaran Berbasis Permainan Tradisional untuk Meningkatkan Keterampilan Gerak Lokomotor dan Manipulatif Anak Usia 5-6 Tahun. S3 thesis, Sekolah Pascasarjana.
|
Text
disertasi_aprilia wahyuning fitri_21703261028.pdf Restricted to Registered users only Download (20MB) |
Abstract
Model pembelajaran motorik yang bermasalah mengakibatkan keterampilan gerak lokomotor dan manipulatif anak menjadi kurang maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan model pembelajaran berbasis permainan tradisional yang layak, praktis, dan efektif untuk meningkatkan keterampilan gerak lokomotor dan manipulatif anak usia 5-6 tahun. Penelitian ini merupakan research and development yang mengadaptasi model 4D: define, design, develop, dan disseminate. Uji kelayakan produk dilakukan oleh lima validator ahli dan lima guru di lima taman kanak-kanak (TK), dan uji kepraktisan produk dilakukan pada dua guru di dua TK. Uji efektivitas produk menggunakan quasi experiment dengan non-equivalent pretest-posttest control group design dilakukan pada 80 anak sebagai sampelnya di tiga TK. Pengumpulan data menggunakan kuesioner serta melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis validitas isi menggunakan Aiken’s V, analisis kelayakan dan kepraktisan dilakukan secara deskriptif kuantitatif dan kualitatif, dan analisis efektifitas menggunakan Manova. Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut. (1) Pengembangan model pembelajaran untuk meningkatkan keterampilan gerak lokomotor dan manipulatif anak usia 5-6 tahun diintegrasikan dengan permainan tradisional serta umpan balik dari guru dan ahli. (2) Model pembelajaran yang dikembangkan terbukti layak dan praktis, berkategori sangat baik. (3) Model pembelajaran yang dikembangkan efektif dalam meningkatkan keterampilan gerak lokomotor dan manipulatif, dengan statistik menunjukan nilai p-values = 0.00, yang berarti terdapat hubungan antara model pembelajaran berbasis permainan tradisional dengan keterampilan gerak lokomotor dan manipulatif anak usia 5-6 tahun.
| Item Type: | Thesis (S3) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | gerak lokomotor, gerak manipulatif, permainan tradisional |
| Subjects: | Pendidikan > Media Pendidikan Olahraga Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar |
| Divisions: | Sekolah Pascasarjana (SPS) > Ilmu Pendidikan |
| Depositing User: | Perpustakaan Pascasarjana |
| Date Deposited: | 24 Oct 2025 03:59 |
| Last Modified: | 24 Oct 2025 03:59 |
| URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/88258 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
