HUBUNGAN POLA ASUH ORANGTUA DENGAN KARAKTER PEDULI SOSIAL SISWA KELAS 5 SD SE-GUGUS 3 KECAMATAN PAKEM KABUPATEN SLEMAN

Kistianingrum, Vershanda Dwi (2024) HUBUNGAN POLA ASUH ORANGTUA DENGAN KARAKTER PEDULI SOSIAL SISWA KELAS 5 SD SE-GUGUS 3 KECAMATAN PAKEM KABUPATEN SLEMAN. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi.

[img] Text
Tugas Akhir Skripsi_Vershanda Dwi Kistianingrum.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui hubungan pola asuh orang tua dengan karakter peduli sosial siswa kelas 5 SD. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian korelasi sederhana. Subjek pada penelitian ini sebanyak 134 siswa kelas 5 Sekolah Dasar Se-Gugus 3 Kecamatan Pakem Kabupaten Sleman. Alat pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian berupa angket kuesioner menggunakan skala pola asuh orang tua dan skala peduli sosial. Uji validitas instrumen menggunakan validitas isi dengan Teknik expert judgement dan uji reliabilitas menggunakan rumus Alpha Cronbach. Hasil reliabilitas butir instrumen pola asuh orang tua sebesar 0,850 dan instrumen peduli sosial 0,885. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis korelasi sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan yang positif dan signifikan antara pola asuh orang tua dengan karakter peduli sosial siswa kelas 5 SD se-Gugus 3 Kecamatan Pakem Kabupaten Sleman, yang dibuktikan dari nilai Sig. (2-tailed) 0,000 < 0,05 dengan nilai pearson Correlation sebesar 0,597. Sumbangan pola asuh orang tua dengan karakter peduli sebesar 35,6%. Hasil tersebut menunjukkan bahwa jika pola asuh orang tua semakin baik, maka karakter peduli sosial juga akan semakin baik. Kata Kunci: Pola Asuh Orang Tua, Karakter Peduli Sosial

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Filsafat. Psikologi. Agama > Psikologi
Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Admin PGSD FIP
Date Deposited: 02 Jul 2024 06:35
Last Modified: 02 Jul 2024 06:35
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/82489

Actions (login required)

View Item View Item