Pengembangan Bahan Ajar Sepakbola berbasis Hypercontent- Slow Motion Enriched untuk Meningkatkan Motivasi Belajar, Berpikir Kritis, dan Kemampuan Teknik Dasar Sepakbola Mahasiswa FIO Unesa.

Ridwan, Mochamad and Suherman, Wawan S (2024) Pengembangan Bahan Ajar Sepakbola berbasis Hypercontent- Slow Motion Enriched untuk Meningkatkan Motivasi Belajar, Berpikir Kritis, dan Kemampuan Teknik Dasar Sepakbola Mahasiswa FIO Unesa. S3 thesis, Sekolah Pascasarjana.

[img] Text
disertasi_mochamad ridwan_20703261028.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) menyusun konstruk atau disain konseptual bahan ajar sepakbola berbasis hypercontent-slow motion enriched untuk meningkatkan motivasi belajar, berpikir kritis dan kemampuan teknik dasar sepakbola mahasiswa FIO Unesa. 2) menghasilkan bahan ajar sepakbola berbasis hypercontent- slow motion enriched yang layak untuk meningkatkan motivasi belajar, berpikir kritis, dan kemampuan teknik dasar sepakbola mahasiswa FIO Unesa 3) menghasilkan aplikasi bahan ajar sepakbola berbasis hypercontent-slow motion enriched yang praktis untuk meningkatkan motivasi belajar, berpikir kritis, dan kemampuan teknik dasar sepakbola mahasiswa FIO Unesa, 4) bahan ajar sepakbola berbasis hypercontent-slow motion enriched yang efektif dalam peningkatan motivasi belajar, berpikir kritis, dan kemampuan teknik dasar sepakbola mahasiswa FIO Unesa Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian dan pengembangan dengan mengacu pada model ADDIE (Analysis-Desain-Develop-Implement-Evaluate, produk yang dikembangkan berdasarkan penelitian awal adalah dengan melakukan dalam lima tahapan. Penyusunan draft bahan ajar, validasi ahli dilakukan oleh ahli disain pembelajaran, ahli media, dan ahli materi; ujicoba untuk menguji kelayakan bahan ajar dan kepraktisan aplikasi bahan ajar; uji operasional untuk menguji efektivitas bahan ajar sepakbola berbasis hypercontent-slow motion enriched dalam peningkatan motivasi belajar, berpikir kritis, dan kemampuan teknik dasar sepakbola. Subjek uji coba dalam penelitian pengembangan adalah mahasiswa Fakultas Ilmu Olahraga (FIO) Unesa. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan 1) wawancara, 2) Obsevasi partisipatif, 3) Dokumentasi dan 4) Uji Kinerja. Hasil penelitian ini adalah 1) konstruk bahan ajar sepakbola terdiri dari teks, gambar, video, audio (multimedia) dengan elemen umum (halaman sampul, kata pengantar, daftar isi, pendahuluan, halaman isi dan halaman akhir) dan spesifik (konsep materi, materi, video dengan hypercontent slow motion enriched dan assesmen) yang dikemas dalam bentuk mobile learning, 2) Bahan ajar sepakbola berbasis hypercontent slow motion enriched dikembangkan tergolong kategori sangat layak digunakan sebagai media pendukung perkuliahan; 3) aplikasi bahan ajar Sepakbola berbasis hypercontent slow motion enriched praktis dipergunakan oleh para pengguna berdasarkan penilaian mahasiswa, dosen, dan ahli; 4) bahan ajar sepakbola berbasis slow motion enriched efektif dalam peningkatan motivasi belajar, berpikir kritis dan kemampuan teknik dasar mahasiswa FIO Unesa.

Item Type: Thesis (S3)
Uncontrolled Keywords: Bahan ajar sepakbola, hypercontent-slow motion enriched, motivasi belajar, berpikir kritis, kemampuan teknik dasar sepakbola.
Subjects: Pendidikan > Media Pendidikan
Olahraga
Olahraga > Kepelatihan
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Ilmu Pendidikan
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 18 Apr 2024 07:04
Last Modified: 18 Apr 2024 07:04
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/81647

Actions (login required)

View Item View Item