KELEKATAN DENGAN ORANG TUA SEBAGAI PREDIKTOR REGULASI EMOSI PADA REMAJA

Anindita, Rr. Cintya (2023) KELEKATAN DENGAN ORANG TUA SEBAGAI PREDIKTOR REGULASI EMOSI PADA REMAJA. S1 thesis, Universitas negeri Yogyakarta.

[img] Text
Skripsi_Rr. Cintya Anindita_19112141050.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Remaja merupakan masa peralihan dari fase kanak-kanak menuju fase dewasa, atau bisa disebut dengan fase peralihan, yang ditandai dengan perubahan pada berbagai aspek kehidupan remaja. Remaja yang tidak mampu menghadapi fase peralihan akan mengalami stres. Untuk dapat melewati fase peralihan ini, remaja memerlukan kemampuan regulasi emosi yang baik agar terhindar dari melampiaskan stres dengan cara yang negatif. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti peran kelekatan dengan orang tua sebagai prediktor regulasi emosi remaja. Pendekatan penelitian yang digunakan ialah kuantitatif. Sampel penelitian berjumlah 432 responden yang didapatkan melalui teknik incidental sampling dari populasi purposive dengan kriteria: (1) remaja dengan rentang usia 13-18 tahun; (2) berdomisili di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Instrumen penelitian menggunakan Inventory Parent and Peer Attachment (IPPA) dan Emotion Regulation Questionnaire (ERQ). Validitas skala diuji menggunakan validitas isi melalui expert judgement. Reliabilitas dihitung menggunakan rumus Cronbach’s Alpha yang menghasilkan koefisien α 0,963 untuk Inventory Parent and Peer Attachment (IPPA), dan 0,637 untuk Cognitive Reappraisal dan 0,744 untuk Expressive Suppression pada Emotion Regulation Questionnaire (ERQ). Analisis data menggunakan teknik analisis regresi linear sederhana. Analisis regresi menunjukkan ada pengaruh signifikan kelekatan dengan orang tua pada regulasi emosi remaja usia 13-18 tahun dengan taraf signifikansi <0,05 sehingga dapat disimpulkan kelekatan dengan orang tua merupakan prediktor regulasi emosi pada remaja usia 13-18 tahun. Besar kontribusi (

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Filsafat. Psikologi. Agama > Psikologi
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Psikologi
Depositing User: Jurusan Psikologi
Date Deposited: 05 Dec 2023 06:09
Last Modified: 05 Dec 2023 06:09
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/79724

Actions (login required)

View Item View Item