PENGEMBANGAN MODEL PENINGKATAN KOMPETENSI TENAGA PERPUSTAKAAN BERBASIS KERJA SAMA ANTAR PERPUSTAKAAN SEKOLAH DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Bustari, Meilina (2022) PENGEMBANGAN MODEL PENINGKATAN KOMPETENSI TENAGA PERPUSTAKAAN BERBASIS KERJA SAMA ANTAR PERPUSTAKAAN SEKOLAH DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. S3 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
fulltext_meilina bustari_18704261018.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Fokus permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana pengembangan model peningkatan kompetensi tenaga perpustakaan berbasis kerja sama antar perpustakaan sekolah yang layak diterapkan di sekolah menengah tingkat atas di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Penelitian ini bertujuan: (1) mengetahui model yang ada sekarang, (2) mengetahui kelemahan dan kekuatan model yang ada, (3) menemukan model yang layak diterapkan, dan (4) mengukur tingkat kelayakan model yang dikembangkan. Penelitian ini merupakan penelitian dengan pendekatan Research and Development (R&D). Penelitian dilakukan di Sekolah Menengah Atas dan Sekolah Menengah Kejuruan di Daerah Istimewa Yogyakarta dengan metode kualitatif, dengan informan kepala sekolah, kepala perpustakaan, dan tenaga perpustakaan. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui wawancara mendalam, observasi, dan analisis dokumen. Data kualitatif dianalisis menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Kegiatan pengembangan model berupa pembuatan model dan menguji kelayakan model dengan tiga tahap uji coba model yang dilakukan dengan teknik Delphi. Perolehan data kuantitatif dalam menguji kelayakan model dianalisis secara sederhana dengan menggunakan mean. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) pengembangan model peningkatan kompetensi tenaga perpustakaan sekolah berbasis kerja sama antar perpustakaan sekolah yang ada sekarang belum dilakukan, sedangkan peningkatan kompetensi melalui kerja sama masih dilakukan oleh Perpusnas, Perpusda, ATPUSI dan perpustakaan perguruan tinggi; (2) Kelemahan dalam pengembangan model yang selama ini ditemui adalah kurangnya perencanaan yang matang, sebagian sekolah belum memiliki tenaga khusus yang menangani kegiatan kerja sama yang tertuang dalam struktur organisasi, belum ada koordinasi dengan perpustakaan sekolah lain, dan terbatasnya anggaran. Kekuatan peningkatan kompetensi tenaga perpustakaan selama ini adalah adanya perhatian dari kepala sekolah, komitmen bersama, dan keterlibatan semua pihak; (3) Menemukan pengembangan model peningkatan kompetensi tenaga perpustakaan sekolah berbasis kerja sama antar perpustakaan sekolah (Model Peta Berjasa) merupakan model yang layak dan cocok untuk diterapkan di sekolah menengah tingkat atas; dan (4) Pengembangan model peningkatan kompetensi tenaga perpustakaan sekolah berbasis kerja sama antar perpustakaan sekolah telah memenuhi kriteria kelayakan dengan skor rerata 89,17. Hasil tersebut sesuai analisa data hasil penelitian tentang uji kelayakan model termasuk dalam kategori sangat layak karena berada dalam rentang skor rerata 76,00-100.

Item Type: Thesis (S3)
Uncontrolled Keywords: pengembangan model, tenaga perpustakaan, perpustakaan sekolah
Subjects: Pendidikan > Manajemen Pendidikan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Manajemen Pendidikan
Depositing User: Perpustakaan FIP
Date Deposited: 03 Nov 2022 06:29
Last Modified: 03 Nov 2022 06:29
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/74921

Actions (login required)

View Item View Item