PENGARUH PENERAPAN STANDAR AKUNTANSI PEMERINTAHAN DAN SISTEM PENGENDALIAN INTERN TERHADAP KUALITAS LAPORAN KEUANGAN DI KABUPATEN WONOGIRI

Putri, Anggun Dharmaning (2018) PENGARUH PENERAPAN STANDAR AKUNTANSI PEMERINTAHAN DAN SISTEM PENGENDALIAN INTERN TERHADAP KUALITAS LAPORAN KEUANGAN DI KABUPATEN WONOGIRI. S1 thesis, Fakultas Ekonomi.

[img]
Preview
Text
Artikel Skripsi_13812141009_Anggun Dharmaning Putri.pdf

Download (262kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Pengaruh Penerapan Standar Akuntansi Pemerintahan Terhadap Kualitas Laporan Keuangan; (2) Pengaruh Standar Pengendalian Intern Terhadap Kualitas Laporan Keuangan; (3) Pengaruh Penerapan Standar Akuntansi Pemerintahan dan Sistem Pengendalian Intern Terhadap Kualitas Laporan Keuangan. Subjek penelitian ini adalah karyawan bagian keuangan dan akuntansi di Kantor Pemerintahan Kabupaten Wonogiri. Penelitian ini menggunakan sampel dengan jumlah sampel sebanyak 50 responden di Kantor Pemerintahan Kabupaten Wonogiri untuk mengetahui Kualitas Laporan Keuangan yang dipengaruhi oleh Standar Akuntansi Pemerintahan dan Sistem Pengendalian Intern. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik angket (quisoner). Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier sederhana dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Terdapat pengaruh posistif dan signifikan Standar Akuntansi Pemerintahan (X1) terhadap Kualitas Laporan Keuangan (Y) di Kabupaten Wonogiri dengan nilai koefisien korelasi (rx1y) = 0,444, koefisien determinasi (r2x1y) = 0,197 dan nilai thitung> ttabel yaitu 3,436 > 2,009. (2) Terdapat pengaruh posistif dan signifikan Sistem Pengendalian Intern (X2) terhadap Kualitas Laporan Keuangan (Y) di Kabupaten Wonogiri dengan nilai koefisien korelasi (rx1y) = 0,617, koefisien determinasi (r2x1y) = 0,381 dan nilai thitung< ttabel yaitu 5,436 < 2,009. (3) Terdapat pengaruh posistif Standar Akuntansi Pemerintahan (X1) dan Sistem Pengendalian Intern (X2) secara bersama-sama terhadap Kualitas Laporan Keuangan (Y) di Kabupaten Wonogiri dengan nilai koefisien korelasi (Ry(1,2)) = 0,657, koefisien determinasi (R2y(1,2)) = 0,431 dan nilai Fhitung> Ftabel yaitu 17,803 > 1,60.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Standar Akuntansi Pemerintahan, Sistem Pengendalian Intern, Kualitas Laporan Keuangan
Subjects: Umum > Penelitian
Ilmu Sosial > Ekonomi > Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Pendidikan Akuntansi > Akuntansi
Depositing User: Admin Akuntansi FE
Date Deposited: 13 Feb 2019 04:20
Last Modified: 13 Feb 2019 04:20
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/62732

Actions (login required)

View Item View Item