Pengaruh Metode Latihan dan Ketepatan terhadap Keterampilan Servis pendek Backhand pada Peserta Ekstrakurikuler Bulu tangkis

Muhdar, Mohammad Junaidin (2018) Pengaruh Metode Latihan dan Ketepatan terhadap Keterampilan Servis pendek Backhand pada Peserta Ekstrakurikuler Bulu tangkis. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-mohammad junaidin muhdar-15711251005.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untukmengetahui: (1) perbedaan pengaruh antara metode latihan global dan bagian terhadap keterampilan servis pendek backhand pada siswa peserta ekstrakurikuler bulu tangkis di SMK Kota Yogyakarta, (2) perbedaan pengaruh antara ketepatan tinggi dan rendahterhadap keterampilan servis pendek backhand pada siswa peserta ekstrakurikuler bulu tangkisdi SMK Kota Yogyakarta, dan (3) hubunganantara metode latihan dan ketepatan terhadap keterampilan servis pendek backhand pada siswa peserta ekstrakurikuler bulu tangkisdi SMK Kota Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan rancangan faktorial 2x2. Populasi penelitian di sekolah menengah kejuruan di Kota Yogyakarta. Sampel penelitian berjumlah dua sekolah yaitu SMK Muhammadiyah 2 dan SMK Muhammadiyah 3 Yogyakarta yang memiliki jumlah total peserta ekstrakurikuler bulu tangkissebanyak 26 orang siswa, ditentukan dengan teknik random sampling. Analisis data menggunakan analysis of variance (anava)pada taraf signifikansi α = 0,05. Hasil penelitian adalah sebagai berikut: (1) terdapat perbedaan pengaruh yang signifikan antara metode latihan global dan metode latihan bagian terhadap keterampilan servis pendek backhand pada siswa peserta ekstrakurikuler bulu tangkisdi SMK Kota Yogyakarta, yang terbukti dari nilai p = 0,019< 0,05. Metode latihan global lebih baik dibandingkan dengan metode latihan bagian dengan nilai rata-rata posttestsebesar 38,2(2) terdapat perbedaan pengaruh yang signifikan antara peserta ekstrakurikuler yang memiliki ketepatan tinggi dan ketepatan rendah terhadap keterampilan servis pendek backhand pada siswa peserta ektrakurikuler bulu tangkisdi SMK Kota Yogyakarta, yang terbukti dari nilai p = 0,000 < 0,05. Peserta yang memiliki ketepatan tinggi lebih baik dibandingkan dengan peserta yang memiliki ketepatan rendahdengan nilai rata- rata sebesar 63,5(3) terdapat hubunganyang signifikan antara metode latihan dan ketepatan, yang terbukti dari nilai p = 0,006< 0,05.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: metode latihan, global, bagian, keterampilan servis pendek backhand
Subjects: Olahraga
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Ilmu Keolahragaan
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 26 Mar 2018 00:59
Last Modified: 10 Jan 2022 02:39
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/56332

Actions (login required)

View Item View Item