Susanto, (2013) HUBUNGAN ANTARA HASIL BELAJAR MATEMATIKA DAN PERAN GURU DALAM PROSES PEMBELAJARAN DENGAN HASIL BELAJAR MICROSOFT OFFICE EXCEL 2007 PRODI TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN SISWA KELAS XI DI SMK MUHAMMADIYAH 1 SALAM TAHUN AJARAN 2012/2013. S1 thesis, UNY.
|
Text
Jurnal.pdf Download (87kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara Hasil Belajar Matematika dengan Hasil Belajar Microsoft Office Excel 2007, hubungan antara Peran Guru dalam Proses Pembelajaran dengan Hasil Belajar Microsoft Office Excel 2007, dan hubungan antara Hasil Belajar Matematika dan Peran Guru dalam Proses Pembelajaran secara bersama-sama dengan Hasil Belajar Microsoft Office Excel 2007 Prodi Teknik Komputer dan Jaringan Siswa Kelas XI di SMK Muhammadiyah 1 Salam Tahun Ajaran 2012/2013. Penelitian ini merupakan penelitian Ex-post Facto dengan pendekatan kuantitatif. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas XI Prodi Teknik Komputer dan Jaringan di SMK Muhammadiyah 1 Salam. Pengumpulan data menggunakan angket untuk variabel Peran Guru dalam Proses Pembelajaran dan dokumentasi untuk variabel Hasil Belajar Matematika dan Hasil Belajar Microsoft Office Excel 2007. Uji validitas instrumen menggunakan rumus korelasi Product Moment dan uji reabilitas menggunakan rumus Croanbach’s Alpha. Uji persyaratan analisis meliputi uji normalitas, uji linearitas dan uji multikolinearitas. Pengujian hipotesis pertama dan kedua menggunakan korelasi Product Moment, sedangkan untuk pengujian hipotesis ketiga menggunakan korelasi ganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Terdapat hubungan positif dan signifikan Hasil Belajar Matematika dengan Hasil Belajar Microsoft Office Excel 2007. Hal itu ditunjukkan dengan koefisien korelasi (rx1y) sebesar 0,307, p-value 0,010 < 0,05, koefisien determinan (r2x1y) sebesar 0,094, thitung sebesar 2,658 lebih besar dari ttabel sebesar 2,000; (2) Terdapat hubungan positif dan signifikan Peran Guru dalam Proses Pembelajaran dengan Hasil Belajar Microsoft Office Excel 2007. Hal itu ditunjukkan dengan koefisien korelasi (rx2y) sebesar 0,393, p-value 0,001 < 0,05, koefisien determinan (r2x2y) sebesar 0,155, thitung sebesar 3,527 lebih besar dari ttabel sebesar 2,000; (3) Terdapat hubungan positif dan signifikan Hasil Belajar Matematika dan Peran Guru dalam Proses Pembelajaran secara bersama-sama dengan Hasil Belajar Microsoft Office Excel 2007. Hal itu ditunjukkan dengan Fhitung 7,995 lebih besar dari Ftabel 3,13 atau probabilitas 0,001. Koefisien determinan (R2y1,2) sebesar 0,193 berarti bahwa 19,3 % varians yang terjadi pada variabel Hasil Belajar Microsoft Office Excel 2007 ditentukan oleh varians yang terjadi pada variabel hasil belajar matematika dan peran guru dalam proses pembelajaran.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan Kejuruan Teknik & Teknologi > Teknik Elektronika |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Elektronika |
Depositing User: | Users 1141 not found. |
Date Deposited: | 21 Feb 2013 01:02 |
Last Modified: | 29 Jan 2019 18:29 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/10158 |
Actions (login required)
View Item |