Pengembangan Model Project-Based Flipped Learning Berbantuan Media Virtual Mobile Observatory untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah dan ICT Literacy Siswa SMP.

Putra, Dian pramana and Sarjono, Herman Dwi (2024) Pengembangan Model Project-Based Flipped Learning Berbantuan Media Virtual Mobile Observatory untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah dan ICT Literacy Siswa SMP. S3 thesis, Sekolah Pascasarjana.

[img] Text
disertasi_dian pramana putra_17703261021.pdf
Restricted to Registered users only

Download (16MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengembangkan model project- based flipped learning berbantuan media virtual mobile observatory (PBFL- VMO) dengan karakteristik tertentu, dan (2) mengungkap kelayakan, kepraktisan, dan keefektifan model PBFL-VMO dalam meningkatkan kemampuan pemecahan masalah dan ICT literacy peserta didik . Penelitian ini merupakan research and development yang menerapkan prosedur pengembangan ADDIE yang terdiri dari tahap analysis, design, development, implementation, dan evaluation. Subjek penelitian adalah peserta didik sekolah menengah pertama negeri (SMPN) kelas VIII. Penelitian ini dilakukan di SMPN 2, SMPN 3, dan SMPN 4 Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. Data dikumpulkan dengan menggunakan angket dan tes serta melalui wawancara dan observasi. Instrumen tes divalidasi oleh ahli, dan validasi konstruk dilakukan melalui analisis faktor dan uji reliabilitas. Analisis data menggunakan analisis deskriptif, dan analisis statistik menggunakan MANOVA. Hasil penelitian adalah sebagai berikut. (1) Sintaks model PBFL- VMO yang dikembangkan meliputi planning and grouping, explorationing, designing project, presenting and evaluating, dan product publication. (2) Model PBFL-VMO dinilai layak untuk diterapkan pada pembelajaran IPA di SMP menurut ahli pembelajaran IPA dan pembelajaran digital. (3) Model PBFL-VMO dinilai praktis oleh guru IPA dan peserta didik sebagai pengguna model. (4) Model PBFL-VMO dinilai efektif dalam meningkatkan kemampuan pemecahan masalah dan ICT literacy. Hasil uji coba model PBFL-VMO menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan antara hasil belajar dengan model PBFL-VMO dengan hasil belajar dengan pembelajaran konvensional.

Item Type: Thesis (S3)
Uncontrolled Keywords: ICT literacy, PBVL-VMO model, problem-solving
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Menengah
Pendidikan > Media Pendidikan
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Ilmu Pendidikan
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 20 Mar 2025 02:47
Last Modified: 20 Mar 2025 02:47
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/85893

Actions (login required)

View Item View Item