EFEKTIVITAS METODE MULTISENSORI FERNALD TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA BRAILLE PERMULAAN PADA SISWA HAMBATAN PENGLIHATAN DI SLB NEGERI PURBALINGGA

Khoirotunnisa, Annikmah (2023) EFEKTIVITAS METODE MULTISENSORI FERNALD TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA BRAILLE PERMULAAN PADA SISWA HAMBATAN PENGLIHATAN DI SLB NEGERI PURBALINGGA. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
fulltext_annikmah khoirotunnisa_18103244019.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektivitas metode multisensori Fernald terhadap kemampuan membaca Braille permulaan siswa hambatan penglihatan di SLB Negeri Purbalingga. Penelitian ini merupakan penelitian kuasi eksperimen. Subjek dalam penelitian ini yaitu empat siswa hambatan penglihatan di kelas IV SLB Negeri Purbalingga. Desain penelitian yang digunakan adalah one group pre-test post-test design. Pengambilan data dilakukan menggunakan tes kemampuan membaca braille permulaan dan observasi. Analisis data tes kemampuan membaca braille permulaan menggunakan uji statistik non parametrik berupa wilcoxon test dan analisis data observasi menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode multisensori Fernald efektif terhadap kemampuan membaca Braille permulaan di SLB Negeri Purbalingga. Hal tersebut ditunjukkan dengan adanya perbedaan hasil tes kemampuan membaca Braille permulaan sebelum dan sesudah diberikan perlakuan serta adanya perubahan positif hasil observasi. Nilai hasil pre test dan post menunjukann selisih sebesar 38,5%, kemudian nilai hasil pre test dan post test tersebut dianalisis menggunakan wilcoxon test mendapatkan hasil T hitung lebih kecil daripada signifkansi, yaitu 0,034<0,05. Hasil observasi menunjukkan adanya perubahan perilaku siswa yang diamati pada aspek afektif dan psikomotor mengalami peningkatan skor pada tiap pertemuan. Implementasi metode multisensori Fernald dalam pembelajaran membaca Braille permulaan bagi siswa hambatan penglihatan mencakup aktivitas auditori yaitu menirukan dan melafalkan huruf vokal dan konsonan yang ditelusuri pada kartu huruf Braille, aktivitas taktil dengan menelusuri huruf vokal dan konsonan pada kartu huruf Braille, dan aktivitas kinestetik yakni menulis kembali huruf yang ditelusuri pada kartu huruf Braille pada pantulle. Kemampuan membaca permulaan hurur Braille yang dikuasai oleh keempat siswa yaitu meliputi aspek membaca huruf vokal dan konsonan, membaca suku kata KV-VK, membaca kata KVKV dan VKVK, dan membaca kalimat sederhana dengan susunan SPOK.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: metode multisensori Fernald, membaca Braille permulaan, siswa hambatan penglihatan
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Pendidikan Luar Biasa
Depositing User: Perpustakaan FIP
Date Deposited: 06 Mar 2023 08:45
Last Modified: 06 Mar 2023 08:45
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/76764

Actions (login required)

View Item View Item