Widianingrum, Nur Ubay and Prasojo, Lantip Diat (2019) Keefektifan Komite Sekolah di SMK Negeri di Kabupaten Kulon Progo. S2 thesis, Program Pascasarjana.
![]() |
Text
Cover.pdf Restricted to Registered users only Download (510kB) |
![]() |
Text
BAB I.pdf Restricted to Registered users only Download (53kB) |
![]() |
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (149kB) |
![]() |
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (170kB) |
![]() |
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (316kB) |
![]() |
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (45kB) |
![]() |
Text
Daftar Pustaka.pdf Restricted to Registered users only Download (128kB) |
![]() |
Text
Lampiran.pdf Restricted to Registered users only Download (258kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menentukan tingkat keefektifan komite sekolah sebagai badan pertimbangan, pendukung, pengontrol, dan penghubung di SMK Negeri di Kabupaten Kulon Progo. Penelitian ini merupakan penelitian evaluasi dengan model evaluasi discrepancy. Skema dari tahap/langkah evaluasi discrepancy bersifat kuantitatif. Lokasi penelitian ini adalah di seluruh SMK Negeri di Kulon Progo. Responden penelitian ini adalah ketua komite sekolah, anggota komite sekolah, dan guru anggota komite sekolah. Instrumen pengumpulan data berupa angket dengan skala Guttman. Validitas dan reliabilitas instrumen dalam penelitian ini menggunakan Pearson product moment dan analisanya menggunakan teknik persentase. Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut. Keefektifan komite sekolah sebagai badan pertimbangan di semua SMK Negeri di Kulon Progo memiliki capaian rata-rata 72,88% dengan rata-rata kesenjangan 27,12%, dan persentase ini menunjukkan cukup efektif. Di dalam keefektifan ini, ketua komite memiliki capaian rata-rata 83,33%, kesenjangan 16,67%, dan persentase ini menunjukkan efektif. Anggota komite sekolah memiliki capaian rata-rata 61,79%, kesenjangan 38,21%, dan persentase ini menunjukkan cukup efektif. Guru komite sekolah memiliki capaian rata-rata 73,53%, kesenjangan 26,47%, dan persentase ini menunjukkan cukup efektif. Keefektifan komite sekolah sebagai badan pendukung menunjukkan bahwa SMK Negeri di Kulon Progo memiliki capaian rata-rata 82,41% dengan rata-rata kesenjangan 17,59%, dan persentase ini menunjukkan efektif. Di dalam keefektifan ini, ketua komite memiliki capaian rata-rata 88,1%, kesenjangan 11,9%, dan persentase ini menunjukkan efektif. Anggota komite sekolah memiliki capaian rata-rata 76,72%, kesenjangan 23,28%, dan persentase ini menunjukkan cukup efektif. Keefektifan komite sekolah sebagai badan pengontrol menunjukkan bahwa SMK Negeri Kulon Progo memiliki capaian rata-rata 84,08% dengan ratarata kesenjangan 15,92%, dan persentase ini menunjukkan efektif. Di dalam keefektifan ini, ketua komite memiliki capaian rata-rata 82,54%, kesenjangan 17,46%, dan persentase ini menunjukkan efektif. Anggota komite sekolah memiliki capaian rata-rata 87,89%, kesenjangan 12,11%, dan persentase ini menunjukkan efektif. Guru komite sekolah memiliki capaian rata-rata 81,82%, kesenjangan 18,18%, dan persentase ini menunjukkan efektif. Terakhir, keefektifan komite sekolah sebagai badan penghubung menunjukkan bahwa SMK Negeri Kulon Progo memiliki capaian rata-rata 85,30% dengan rata-rata kesenjangan (discrepancy) 14,70%, dan persentase ini menunjukkan efektif. Di dalam keefektifan ini, ketua komite memiliki capaian rata-rata 78,10%, kesenjangan 21,90%, dan persentase ini menunjukkan efektif. Anggota komite sekolah memiliki capaian rata-rata 92,5%, kesenjangan 7,5%, dan persentase ini menunjukkan cukup efektif. Kata Kunci: Keefektifan, dan Komite Sekolah
Item Type: | Thesis (S2) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Manajemen Pendidikan Pasca Sarjana |
Divisions: | Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Manajemen Pendidikan |
Depositing User: | Perpustakaan Pascasarjana |
Date Deposited: | 28 Nov 2019 04:18 |
Last Modified: | 31 May 2021 07:55 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/66803 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |