Pengaruh Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Terhadap Keterampilan Generik dan Pemahaman Konsep Kimia Peserta Didik SMA

Utami, Retno Prapti and Rohaeti, Eli (2019) Pengaruh Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Terhadap Keterampilan Generik dan Pemahaman Konsep Kimia Peserta Didik SMA. S2 thesis, Program Pascasarjana.

[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (585kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (224kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (626kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (739kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (625kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (203kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (348kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Lampiran.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis: (1) perbedaan keterampilan generik dan pemahaman konsep, keterampilan generik, pemahaman konsep antara peserta didik yang mengikuti pembelajaran dengan model inkuiri terbimbing dan model 5M; (2) persentase sumbangan model inkuiri terbimbing terhadap keterampilan generik dan pemahaman konsep, keterampilan generik, pemahaman konsep antara peserta didik; (3) perbedaan profil keterampilan generik antara peserta didik yang mengikuti pembelajaran dengan model inkuiri terbimbing dan model 5M; (4) profil keterampilan generik peserta didik yang mengikuti pembelajaran dengan model inkuiri terbimbing untuk setiap indikator. Penelitian ini merupakan penelitian kuasi eksperimen dengan desain posttest-only. Penelitian ini dilaksanakan di SMA N 5 Yogyakarta kelas XI IPA semester gasal tahun ajaran 2018/2019 pada materi pokok kesetimbangan kimia. Populasi dalam penelitian ini adalah semua peserta didik kelas XI IPA yang setara dengan SMA N 5 Yogyakarta. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik Random Sampling. Kelas eksperimen menerapkan model inkuiri terbimbing dan kelas kontrol menerapkan model 5M. Instrumen yang digunakan meliputi lembar observasi keterampilan generik, dan tes pemahaman konsep. Uji Manova digunakan untuk menganalisis perbedaan keterampilan generik dan pemahaman konsep peserta didik pada kelas eksperimen dan kontrol. Test of between Subject Effect digunakan untuk menganalisis perbedaan pada masing-masing variabel terikat pada kelas eksperimen dan kontrol. Partial eta squared digunakan untuk menganalisis persentase sumbangan model inkuiri terbimbing terhadap variabel terikat. Profil dan kategori keterampilan generik dianalisis dengan deskriptif kulitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) terdapat perbedaan signifikan dari keterampilan generik dan pemahaman konsep, keterampilan generik, pemahaman konsep antara peserta didik yang mengikuti pembelajaran dengan model inkuiri terbimbing dan model 5M; (2) persentase sumbangan model inkuiri terbimbing terhadap keterampilan generik dan pemahaman konsep 9,6%, keterampilan generik 6%, pemahaman konsep 5,8%; (3) profil keterampilan generik peserta didik yang mengikuti pembelajaran dengan model inkuiri terbimbing lebih baik dibandingkan dengan model 5 M; (4) profil keterampilan generik peserta didik yang mengikuti pembelajaran dengan model inkuiri terbimbing untuk setiap indikator menunjukkan kategori sangat baik dan baik. Kata kunci: model pembelajaran, inkuiri terbimbing, 5M, keterampilan generik, dan pemahaman konsep.

Item Type: Thesis (S2)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Pasca Sarjana
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Kimia
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 21 Nov 2019 04:24
Last Modified: 21 Nov 2019 04:24
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/66740

Actions (login required)

View Item View Item