Pengaruh Budaya Sekolah, Manajemen Kelas, Dan Sarana Prasarana Terhadap Prestasi Siswa Di SMP Muhammadiyah Kabupaten Sleman

Rini, Tri Astuti Fajar (2018) Pengaruh Budaya Sekolah, Manajemen Kelas, Dan Sarana Prasarana Terhadap Prestasi Siswa Di SMP Muhammadiyah Kabupaten Sleman. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-tri astuti fajar rini-16703254004.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur pengaruh: (1) budaya sekolah terhadap prestasi siswa, (2) manajemen kelas terhadap prestasi siswa, (3) sarana prasarana terhadap prestasi siswa, (4) budaya sekolah, manajemen kelas, dan sarana prasarana secara simultan terhadap prestasi siswa di SMP Muhammadiyah Kabupaten Sleman. Penelitian dilakukan di 6 SMP Muhammadiyah yang berada di Kabupaten Sleman berdasarkan penurunan nilai UN 3 tahun terakhir. Unit analisis dalam penelitian ini adalah siswa sehingga dilakukan pengambilan sampel pada siswa yang berjumlah 1.304 siswa. Teknik pengambilan sampel siswa dengan Simple Random Sampling menggunakan rumus Slovin dengan jumlah responden 305 siswa. Instrumen yang digunakan adalah angket. Validitas butir instrumen dihitung dengan Pearson Product Moment Correlation dan reliabilitas dihitung dengan Alpha Cronbach. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi ganda dengan menggunakan Program SPSS 20.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh positif dan signifikan budaya sekolah terhadap prestasi siswa, (2) terdapat pengaruh positif dan signifikan manajemen kelas terhadap prestasi siswa, (3) terdapat pengaruh positif dan signifikan sarana prasarana terhadap prestasi siswa, (4) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara budaya sekolah, manajemen kelas, dan sarana prasarana terhadap prestasi siswa. Kata Kunci: budaya, kelas, manajemen, prasarana, prestasi, sarana, sekolah

Item Type: Thesis (S2)
Subjects: Pendidikan > Manajemen Pendidikan
Pasca Sarjana
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Manajemen Pendidikan
Date Deposited: 13 Nov 2018 01:15
Last Modified: 13 Dec 2022 03:28
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/61222

Actions (login required)

View Item View Item