PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN SISTEM KELISTRIKAN ENGINE HONDA KARISMA

Putra, Yollan Errendra (2017) PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN SISTEM KELISTRIKAN ENGINE HONDA KARISMA. D3 thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
Yollan Errendra Putra_14509134016_Media Pembelajaran Kelistrikan Engine Honda Karisma.pdf

Download (8MB) | Preview

Abstract

Pelaksanaan proses pembelajaran memerlukan media pembelajaran sebagai sarana pendukung untuk memahami materi yang diajarkan di dalam dunia pendidikan. Proyek akhir ini bertujuan untuk merancang, membuat dan menguji kinerja dari media pembelajaran sistem kelistrikan engine Honda Karisma sebagai sarana praktik di bengkel sepeda motor Teknik Otomotif UNY. Media pembelajaran sistem kelistrikan engine Honda Karisma ini dibuat melalui beberapa tahapan yang meliputi: mendesain rangka media, pemotongan bahan, perakitan rangka dengan las listrik, melakukan pendempulan dan merapikan rangka, serta pengecatan rangka. Pembuatan papan peraga dengan acrylic meliputi: mendesain letak komponen pada papan acrylic, pemotongan papan acrylic, mencetak papan acrylic dan pemasangan komponen pada media. Proses pengujian fungsi media pembelajaran sistem kelistrikan engine Honda Karisma meliputi uji: baterai, generator pengapian, kunci kontak, fuse, pulser, CDI, rectifier, coil, busi, relay starter, switch starter dan motor starter. Kelayakan media pembelajaran dengan menggunakan angket yang diujikan oleh penguji. Hasil rancangan pembuatan media pembelajaran sistem kelistrikan engine Honda Karisma dapat dikerjakan sesuai dengan rencana pembuatan sehingga terwujud rangka dan papan panel media pembelajaran yang dapat digunakan sebagai dudukan komponen - komponen sistem kelistrikan engine tersebut. Kemudian hasil uji kinerja sistem kelistrikan engine Honda Karisma dapat berfungsi dengan baik, karena setelah dilakukan pemeriksaan komponen dengan alat antara lain: multimeter, ampere meter, dan test lamp. Serta saat dilakukan perangkaian sistem kelistrikan engine Honda Karisma pada media kemudian dioperasikan semua sistem dapat bekerja sesuai dengan yang terpasang pada sepeda motor, ditunjukan dengan sistem starter dapat berputar, sistem pengapian dapat memercikan bunga api pada busi, dan sistem pengisian dapat melakukan pengisian pada baterai. Sedangkan dari uji kelayakan media kepada koordinator bengkel sepeda motor dan mahasiswa Teknik Otomotif UNY memperoleh hasil rata-rata 3,48 bahwa media pembelajaran “sangat layak” dari segi kelengkapan komponen sistem, kemudahan dalam perawatan sistem, kemudahan penggunaan media, dan keamanan dalam penggunaan media untuk kegiatan belajar mengajar praktik di bengkel sepeda motor FT UNY.

Item Type: Thesis (D3)
Uncontrolled Keywords: Media Pembelajaran, Sistem Kelistrikan Engine, Honda Karisma
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Otomotif
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Diploma 3 (D3) > D3 Teknik Otomotif
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 12 Nov 2018 02:06
Last Modified: 29 Jan 2019 03:16
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/61186

Actions (login required)

View Item View Item