TRAINER ROBOT OMNI WHEELS SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA MATA PELAJARAN PEREKAYASAAN SISTEM ROBOTIK KOMPETENSI KEAHLIAN TEKNIK ELEKTRONIKA INDUSTRI DI SMK NEGERI 3 WONOSARI

Saputra, Aditya Dimas Daniel (2018) TRAINER ROBOT OMNI WHEELS SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA MATA PELAJARAN PEREKAYASAAN SISTEM ROBOTIK KOMPETENSI KEAHLIAN TEKNIK ELEKTRONIKA INDUSTRI DI SMK NEGERI 3 WONOSARI. S1 thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
Naskah Aditya Dimas DS_13502241030.pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

Latar belakang penelitian ini didasari oleh masih terbatasnya media pembelajaran pada mata pelajaran Perekayasaan Sistem Robotik yang sesuai dengan SKKNI untuk mendukung program link and match antara sekolah dan industri. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan rancangan, mengetahui unjuk kerja, dan mengetahui tingkat kelayakan trainer robot omni wheels sebagai media pembelajaran pada mata pelajaran Perekayasaan Sistem Robotik kelas XII Kompetensi Keahlian Teknik Elektronika Industri di SMK Negeri 3 Wonosari. Penelitian ini menggunakan metode penelitian Reasearch and Development (R&D) dengan 8 tahap prosedur pengembangan yang meliputi: (1) pengumpulan data, (2) desain produk, (3) validasi desain, (4) revisi desain, (5) uji coba produk, (6) revisi produk, (7) uji coba pemakaian, dan (8) revisi produk. Pengumpulan data dilaksanakan dengan observasi lapangan berupa diskusi, wawancara dan angket. Objek penelitian ini adalah media pembelajaran berupa trainer robot omni wheels . Sedangkan subjek penelitian ini merupakan siswa kelas EI1 dan EI2 Kompetensi Keahlian Teknik Elektronika Industri SMK Negeri 3 Wonosari. Media pembelajaran ini divalidasi oleh dua ahli materi dan dua ahli media. Teknik analisis data dilakukan dengan metode analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian diketahui bahwa: (1) Media pembelajaran trainer robot omni wheels pada pembelajaran Perekayasaan Sistem Robotik dilengkapi dengan manual book dan jobsheet . (2) Unjuk kerja trainer sudah berfungsi dengan baik dan stabil. Berdasarkan hasil pengujian, diketahui blok Regulator memiliki output 5V dan 8V, pengolahan ADC bekerja pada 10 bit dan 8bit, sensor jarak dengan ketelitian 1 cm, blok Driver Motor L298D dapat diatur dengan nilai PWM 0-255, dan keypad mengendalikan 10 manuver. (3) Tingkat kelayakan diperoleh trainer dari validasi isi mendapatkan persentase sebesar 96,79% dengan kategori sangat layak. Sedangkan hasil validasi konstrak mendapatkan persentase sebesar 96,13% dengan kategori sangat layak. Kemudian hasil uji coba pemakaian oleh siswa mendapatkan persentase sebesar 83,91% dengan kategori sangat layak. Sehingga trainer robot omni wheels dapat dikategorikan sangat layak sebagai media pembelajaran pada mata pelajaran Perekayasaan Sistem Robotik Kompetensi Keahlian Teknik Elektronika Industri di SMK Negeri 3 Wonosari.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Robot Omni Wheels, Perekayasaan Sistem Robotik, Teknik Elektronika Industri
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Elektronika
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Elektronika
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 05 Nov 2018 01:13
Last Modified: 30 Jan 2019 17:27
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/61050

Actions (login required)

View Item View Item