Mitos Kesenian Nini Thowong bagi Masyarakat Grudo Kabupaten Bantul

Ulivia, Ulivia (2018) Mitos Kesenian Nini Thowong bagi Masyarakat Grudo Kabupaten Bantul. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-Ulivia_16724251001.swf

Download (10MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1). bentuk pertunjukan kesenian Nini Thowong (2) mitos dalam pertunjukan kesenian Nini Thowong Dusun Grudo Kabupaten Bantul. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan semiotika. Setting penelitian di Paguyuban Sabdo Budoyo Kesenian Nini Thowong di dusun Grudo, Desa Panjangrejo, Kabupaten Bantul. Data yang diperoleh melalui observasi partisipasif, wawancara dan dokumentasi. Data penelitian ini dianalisis menggunakan teknik analisis data kualitatif yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut. (1) Bentuk pertunjukan kesenian Nini Thowong terdiri dari seorang pawang, empat orang pemegang boneka, dan 17 orang sindhen dan pengrawit, gerak yang terdapat dalam kesenian Nini Thowong meliputi: gerak njundil-njundil dan gerak memutar. Kesenian Nini Thowong dirias sedemikian rupa menyerupai wanita Jawa dengan menggunakan pakaian kebaya dan jarik. Dalam pertunjukannya kesenian ini menggunakan sesaji yang merupakan syarat utama serta durasi dalam kesenian ini berkisar antara 1-1,5 jam. (2) Mitos dalam kesenian Nini Thowong yaitu dapat menyembuhkan orang yang sakit, dapat memberikan ketenangan dan keselamatan serta dapat menurunkan hujan. Kesenian ini berhubungan dengan adanya konsep Manunggaling Kawula Gusti dan konsep Sangkan Paraning Dumadi. Kata Kunci: bentuk, kesenian, mitos

Item Type: Thesis (S2)
Subjects: Pasca Sarjana
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Seni
Date Deposited: 19 Oct 2018 04:10
Last Modified: 08 May 2019 03:28
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/60663

Actions (login required)

View Item View Item