Model Schoolpreneurship Ditinjau dari Manajemen Unit Produksi, Unit Kantin, dan Koperasi Sekolah di SMKN 2 Godean dan SMK Muhammadiyah Wonosari

Bherlinda, Yulia (2018) Model Schoolpreneurship Ditinjau dari Manajemen Unit Produksi, Unit Kantin, dan Koperasi Sekolah di SMKN 2 Godean dan SMK Muhammadiyah Wonosari. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-yulia bherlinda-15702251031.pdf
Restricted to Registered users only

Download (14MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) manajemen; (2) tingkat kepuasan konsumen/pelanggan dari unit produksi, unit kantin, koperasi sekolah di SMKN 2 Godean dan SMK Muhammadiyah Wonosari. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan metode grounded theory. Analisis data dilakukan dengan (1) pengkodean terbuka, (2) pengkodean aksial, (3) pengkodean selektif, (3) penyajian data, dan (4) penarikan kesimpulan. Penelitian dilakukan di SMKN 2 Godean dan SMK Muhammadiyah Wonosari dengan sumber data pengelola dan konsumen/pelanggan dari unit produksi, unit kantin, koperasi sekolah meliputi stakeholder atau ketua UPJ sekolah, koordinator, karyawan, siswa, dan konsumen/pelanggan. Pengambilan data dilakukan melalui wawancara, angket, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan teknik analisis kualitatif. Hasil dari penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) Unit produksi di SMKN 2 Godean berjalan mandiri dengan pengelola guru kompetensi keahlian masing-masing dan karyawan untuk unit kantin dan koperasi sekolah. Unit produksi di SMK Muhammadiyah berupa TPKU (Tempat Praktek Keterampilan Usaha), unit kantin berupa gerobak kejujuran, dan koperasi sekolah berupa Schoolmart yang masing-masing dikelola oleh guru kompetensi keahlian dan karyawan sekolah. (2) tingkat kepuasan konsumen/pelanggan menunjukkan persentase terbanyak pada tingkat baik/puas terhadap unit produksi, unit kantin, dan koperasi sekolah di SMKN 2 Godean, sedangkan pada SMK Muhammadiyah Wonosari persentase terbanyak pada tingkat baik/puas terhadap unit produksi (TPKU) dan koperasi sekolah (Schoolmart), sangat baik/sangat puas terhadap unit kantin (gerobak). Strategi promosi perlu dilakukan untuk meningkatkan konsumen/pelanggan di dalam sekolah maupun di lingkup luar sekolah. Kata Kunci: koperasi sekolah, unit kantin, unit produksi

Item Type: Thesis (S2)
Subjects: Pasca Sarjana
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Pendidikan Teknologi dan Kejuruan
Date Deposited: 16 Oct 2018 03:08
Last Modified: 16 Aug 2022 08:29
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/60558

Actions (login required)

View Item View Item