LAPORAN PRAKTIK LAPANGAN TERBIMBING (PLT) DI SMA NEGERI 5 YOGYAKARTA

Isfanda Devi Maharani Fijri, Isfanda Devi Maharani Fijri (2017) LAPORAN PRAKTIK LAPANGAN TERBIMBING (PLT) DI SMA NEGERI 5 YOGYAKARTA. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
ISFANDA DEVI MAHARANI FIJRI_PEND AKUNTANSI_14803241021.pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

Praktik Lapangan Terbimbing (PLT) adalah kegiatan latihan kependidikan yang wajib dilakukan oleh mahasiswa UNY yang bertujuan agar mahasiswa memiliki pengalaman faktual tentang proses pembelajaran dan kegiatan kependidikan sehingga dapat digunakan sebagai bekal untuk mengembangkan diri sebagai tenaga keguruan dan atau kependidikan yang profesional yang memiliki nilai, sikap, pengetahuan, dan keterampilan yang dperlukan dalam profesi. Kegiatan selama PLT yang berlaku di SMA Negeri 5 Yogyakarta antara lain: observasi pra PLTm yang meliputi kegiatan observasi fisik, dan observasi proses belajar mengajar. Praktik mengajar dilakukan pada tanggal 15 September 2017 hingga 15 November 2017. Dalam kegiatan PLT ini, mahasiswa melakukan praktik mengajar di kelas XII IPS 1, XII IPS 2, dan XII IPS 3 untuk mata pelajaran akuntansi yang setiap minggunya terdiri dari 3 jam pelajaran. Selain melakukan praktik mengajar, mahasiswa juga harus melaksanakan praktik persekolahan. Dalam praktik mengajar, mahasiswa menggunakan metode, ceramah, diskusi, dan penugasan dengan bentuk permainan. Kegiatan praktik mengajar dilaksanakan selama delapan minggu dengan jadwal yang sesuai dengan jadwal pelajaran yang terdapat di sekolah. Materi yang digunakan dalam praktik mengajar adalah laporan keuangan perusahaan dagang, pencatatan persediaan barang dagang dengan sistem fisik dan perpetual, jurnal penutup, serta buku besar setelah penutup dan neraca saldo setelah penutup. Selama PLT dilaksanakan, mahasiswa melaksanakan kegiatan mengajar sebanyak 24 kali tatap muka, dimana 3 diantaranya merupakan tahap evaluasi (ulangan harian). Mahasiswa juga melaksanakan praktik persekolahan berupa kegiatan labelisasi buku baru di perpustakaan sebanyak satu kali, piket harian sebanyak 8 kali, piket di perpustakaan sebanyak 6 kali, dan piket di UKS sebanyak 2 kali.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: PLT, SMA Negeri 5 Yogyakarta, Pendidikan Akuntansi.
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 10 Sep 2018 01:32
Last Modified: 01 Oct 2019 11:28
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/59612

Actions (login required)

View Item View Item