The Influence of NHT Cooperative Learning Model on Social Studies Learning Motivation and Outcome of 4th Grade Students of Elementary School Gugus 3 Sub-District Seyegan Sleman

Istirahah, Miftahul (2017) The Influence of NHT Cooperative Learning Model on Social Studies Learning Motivation and Outcome of 4th Grade Students of Elementary School Gugus 3 Sub-District Seyegan Sleman. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-miftahul-istirahah-14712251034.swf

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif NHT terhadap motivasi dan hasil belajar IPS pada siswa Kelas IV SD SeGugus 3 Seyegan Sleman. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian quasy eksperimen dengan desain Non equivalent pretest and posttest control group desain. Populasi seluruh siswa kelas IV SD Gugus 3 Kecamatan Seyegan. Teknik pengambilan sampel secara purposive sampling terpilih SD Negeri Sompokan sebagai kelas eksperimen dan SD Negeri Margomulyo 1 sebagai kelas kontrol. Teknik pengumpulan data yang digunakan skala dan tes. Teknik skala untuk mengungkapkan motivasi belajar dan tes untuk mengetahui hasil belajar IPS siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah (1) analisis deskriptif untuk mendeskripsikan perolehan motivasi belajar dan hasil belajar IPS siswa, dan (2) analisis inferensial dengan menggunakan Regresi, ANOVA dan MANOVA untuk menguji hipotesis penelitian dengan taraf signifikansi 5% (α = 0,05). Berdasarkan hasil analisis data disimpulkan: (1)Terdapat pengaruh model pembelajaran kooperatif NHT terhadap motivasi belajar IPS pada siswa kelas IV SD SeGugus 3 Seyegan Sleman. Hal ini dibuktikan dengan nilai thit adalah 8,695 dan nilai signifikansi 0,000 lebih kecil dari 0,05 (2)Terdapat pengaruh model pembelajaran kooperatif NHT terhadap hasil belajar IPS pada siswa kelas IV SD SeGugus 3 Seyegan Sleman. Hal ini dibuktikan dengan nilai thit adalah 3,753 dan nilai signifikansi 0,000 lebih kecil dari 0,05 (3)Terdapat perbedaan yang signifikan antara motivasi belajar kelompok siswa yang menggunakan model pembelajaran kooperatif NHT dan kelompok siswa yang menggunakan model pembelajaran ekspositori siswa kelas IV SD SeGugus 3 Seyegan Sleman. Hal ini dibuktikan dengan nilai Fhit adalah 65,558 dan nilai signifikansi 0,000 lebih kecil dari 0,05 (4)Terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar kelompok siswa yang menggunakan model pembelajaran kooperatif NHT dan kelompok siswa yang menggunakan model pembelajaran ekspositori siswa kelas IV SD SeGugus 3 Seyegan Sleman. Hal ini dibuktikan dengan nilai Fhit adalah 11,502 dan nilai signifikansi 0,000 lebih kecil dari 0,05 (5)Terdapat perbedaan motivasi belajar dan hasil belajar secara simultan yang signifikan antara kelompok siswa yang menggunakan model pembelajaran kooperatif NHT dan siswa yang menggunakan model pembelajaran ekspositori pada siswa kelas IV SD SeGugus 3 Seyegan Sleman. Hal ini dibuktikan dengan nilai Fhit pada Hotelling’s trace adalah 35,375 dan nilai signifikansi 0,000 lebih kecil dari 0,05. Kata Kunci: NHT, Motivasi Belajar, Hasil Belajar

Item Type: Thesis (S2)
Subjects: Pasca Sarjana
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Dasar
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 27 Feb 2018 01:21
Last Modified: 09 May 2019 08:43
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/55817

Actions (login required)

View Item View Item