METODE SOCIAL STORY UNTUK MENINGKATKAN INTERAKSI SOSIAL SISWA ATTENTION DEFICIT HYPERACTIVITY DISORDER (ADHD) DI KELAS INKLUSI SD KARANGANYAR YOGYAKARTA

Erlia, Hana Susanti (2017) METODE SOCIAL STORY UNTUK MENINGKATKAN INTERAKSI SOSIAL SISWA ATTENTION DEFICIT HYPERACTIVITY DISORDER (ADHD) DI KELAS INKLUSI SD KARANGANYAR YOGYAKARTA. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Erlia Hana Susanti_12103244024.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan interaksi sosial anak ADHD kelas V Inklusi melalui metode Social Story. Interaksi sosial Anak ADHD dapat dilihat dari cara berinteraksi dengan orang lain di sekolah, dalam hal ini guru dan teman. Penelitian ini menggunkan penelitian tindakan kelas karena peneliti bermaksud untuk meningkatkan interaksi sosial anak ADHD di kelas V Inklusi SD Karanganyar Yogyakarta melalui metode Social Story. Penelitian ini menggunakan subjek kelas V inklusi dengan kategori ADHD yang berjumlah satu siswa. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu kuesioner mengenai interaksi sosial anak ADHD, observasi interaksi sosial anak ADHD, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis kuantitatif untuk perhitungan data kuesioner dan kualitatif untuk data observasi selama pemberian metode Social Story. Hasil penelitian menunjukkan bahwa interaksi sosial pada siswa ADHD setelah diadakan penelitian dengan menggunakan Social Story mengalami peningkatan. Proses peningkatan dapat diketahui bahwa anak dapat berinteraksi kepada guru dan teman dengan baik, anak mulai bersikap sopan terhadap guru. Hasil pengamatan Interaksi sosial pra tindakan 63 termasuk kategori cukup. Nilai pada siklus I mencapai 74 termasuk dalam kategori baik. Siklus II, nilai yang dicapai adalah 88 sehingga mengalami peningkatan dari siklus I sebesar 25 poin atau 39.68%. Penelitian ini dikatakan berhasil karena menunjukkan bahwa angka kriteria ketuntasan minimum (KKM) di siklus II yaitu dengan kriteria KKM ≥75, didapatkan hasil 88 artinya sudah mengalami peningkatan dan berhenti pada siklus II tersebut.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Pendidikan Luar Biasa
Depositing User: Admin Pendidikan Luar Biasa FIP
Date Deposited: 26 Feb 2018 02:48
Last Modified: 30 Jan 2019 16:01
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/55786

Actions (login required)

View Item View Item