Pengembangan dan Analisis Kualitas Aplikasi Tes Pengukur Pengetahuan untuk Mendukung Evaluasi Hasil Belajar Siswa Kelas X SMK Boyolali.

Ekarini, Fitria (2017) Pengembangan dan Analisis Kualitas Aplikasi Tes Pengukur Pengetahuan untuk Mendukung Evaluasi Hasil Belajar Siswa Kelas X SMK Boyolali. S2 thesis, UNY.

[img] Text
Tesis-15720251018-Fitria Ekarini.swf

Download (13MB)

Abstract

Satuan pendidikan SMK menerapkan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Pada pelaksanaannya, kesiapan siswa untuk menghadapi UNBK masih rendah dikarenakan kurang terbiasanya siswa menggunakan komputer sebagai media evaluasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk: (1) merancang bangun aplikasi tes pengukur pengetahuan untuk mendukung evaluasi hasil belajar siswa kelas X di SMK Boyolali; (2) mengetahui seberapa besar kualitas aplikasi tes pengukur pengetahuan untuk mendukung evaluasi hasil belajar siswa kelas X di SMK Boyolali. Pengembangan aplikasi tes ini berfokus pada menyediakan platform bagi guru dalam melakukan evaluasi hasil belajar. Akan dihasilkan aplikasi tes yang berbasis web yang dikembangkan dengan framework Laravel serta memiliki fitur utama untuk melakukan evaluasi hasil belajar siswa setelah dilakukannya pembelajaran dan aplikasi tes dapat diakses pada https://tesku.id. Pengembangan ini menggunakan metode penelitian Research and Development (R&D). Pengembangan dilakukan dengan 5 tahap sesuai dengan metode waterfall, yaitu tahap communication, planning, modeling, construction, dan deployment. Hasil pengujian kualitas menunjukkan aplikasi tes telah memenuhi standar ISO/IEC 25010 pada aspek (1) functional suitability, aplikasi telah memenuhi standar karena setiap fungsi berjalan 100%; (2) reliability, aplikasi telah memenuhi standar karena memiliki hasil 99% pada kriteria session, hits dan pages; (3) performance efficiency, aplikasi telah memenuhi standar dengan rata-rata waktu respon 1,56 detik serta pengukuran performa PageSpeed Score sebesar 97% dengan grade A, YSlow Score sebesar 83% dengan grade B; (4) usability, aplikasi telah memenuhi standar dengan tingkat persetujuan pengguna di SMK Negeri 1 Mojosongo Boyolali yang dikategorikan sangat layak; (5) maintainability, sistem telah memenuhi standar dengan nilai maintainability index sebesar 92.26 kategori Highly Maintainable (sangat mudah dirawat); (6) security, aplikasi telah memenuhi standar dengan tingkat kerentanan terhadap serangan level 2 atau medium yang berarti aplikasi memiliki tingkat keamanan yang cukup baik; dan (7) portability, aplikasi telah memenuhi standar karena berhasil dijalankan pada empat desktop browser dan mobile yang berbeda. Kata kunci : aplikasi tes , ISO/IEC 25010, framework laravel

Item Type: Thesis (S2)
Subjects: Pasca Sarjana
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Teknik Elektronika dan Informatika
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 12 Feb 2018 07:27
Last Modified: 09 May 2019 08:39
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/55498

Actions (login required)

View Item View Item