Purwandari, Dra., M.Si. and Aini, Mahabbati (2016) PENGEMBANGAN MODEL PROGRAM PBS (POSITIVE BEHAVIOR SUPPORT) UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN SOSIAL SISWA SEKOLAH DASAR. Artikel Penelitian Hibah Bersaing.
|
Text
HB.pdf Download (90kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan: 1) sosialisasi model PBS dan buku panduan hasil penelitian tahun pertama dan kedua, dan 2) desiminasi program PBS pada SD inklusif yang memiliki siswa bermasalah perilaku. Penelitian ini merupakan penelitian R&D tahun ketiga dari rencana tiga tahun pelaksanaan. Pengambilan data dilakukan melalui angket terbuka dan tertutup hasil dari diseminasi, instrumen berupa buku panduan penerapan program sebagai dokumentasi, pedoman diseminasi, observasi dan wawancara untuk monitoring dan evaluasi. Ujicoba melibatkan 5 SD yang memiliki siswa bermasalah perilaku. Responden dan kolaborator adalah guru kelas subjek tersebut. Analisis menggunakan teknik deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Hasil dari penelitian ini adalah: 1) model sosialisasi dilaksanakan melalui seminar dan workshop menujukkan 61%-78% guru menyatakan mampu melaksanakan prosedur PBS. 2) Desiminasi program PBS hasilnya adalah lima siswa mengalami peningkatan keterampilan sosial setelah program selesai, 2 siswa tetap, dan seorang siswa mengalami penurunan skor keterampilan sosial meskipun masih dalam kategori yang sama.
Item Type: | Article |
---|---|
Additional Information: | Laporan Penelitian Hibah Bersaing 2016 |
Uncontrolled Keywords: | PBS, keterampilan sosial, siswa SD |
Subjects: | LPPM |
Divisions: | LPPM - Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat |
Depositing User: | LPPM UNY |
Date Deposited: | 23 Feb 2017 03:04 |
Last Modified: | 23 Feb 2017 03:04 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/47400 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |