Mukhamad, Murdiono and Miftahuddin, M.Hum and PUJI, WULANDARI (2016) PENGEMBANGAN MODEL PENDIDIKAN KARAKTER BANGSA PANCASILA DI SEKOLAH MENENGAH BERBASIS PESANTREN SE-DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. Artikel Penelitian Hibah Bersaing.
|
Text
HB.pdf Download (5kB) | Preview |
Abstract
Pendidikan karakter kebangsaan memiliki peran penting dalam membangun karakter warga negara yang berlandaskan pada nilai-nilai Pancasila sebagai falsafah bangsa Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan dan mengembangkan model pendidikan karakter bangsa Pancasila yang sesuai untuk diterapkan di sekolah menengah (SMP) berbasis pesantren. Penelitian menggunakan metode penelitian dan pengembangan (Research and Development)dengan langkah-langkah sebagai berikut: a) melakukan penelitian pendahuluan untuk mengidentifikasi kebutuhan model pendidikan karakter bangsa Pancasila di SMP berbasis pesantren, b) memotret pengalaman model pendidikan karakter bangsa Pancasila di SMP berbasis pesantren se-Daerah Istimewa Yogyakarta, c) merancang model pendidikan karakter bangsa Pancasila di SMP berbasis pesantren d) mengembangkan model pendidikan karakter bangsa Pancasila di SMP berbasis pesantren. Subjek dalam penelitian ini yaitu para kepala sekolah dan guru Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn)SMP berbasis pesantren yang dipilih dengan teknik purposive. Sekolah yang dipilih adalah SMP yang memang kondusif untuk pelaksanaan pendidikan karakter bangsa Pancasila dan memenuhi kriteria yang telah ditentukan. Pengumpulan data menggunakan angket, wawancara, observasi, dan analisis dokumen. Teknik analisis data menggunakan analisis kualitatif dan kuantitatif. Temuan penelitian menunjukkan hasil sebagai berikut: (1) kebijakan yang dikembangkan sekolah antara lain melalui pengembangan visi dan misi dan dijabarkan dalam kegiatan intra dan ekstra kurikuler, (2) strategi yang dilakukan guru PKn untuk mengembangkan pendidikan karakter bangsa Pancasila melalui pengembangan materi dan metode pembelajaran PKn, (3) kendala yang dihadapi dalam pengembangan model pendidikan karakter bangsa Pancasila antara lain, kurang konsistennya guru untuk mengintegrasikan pendidikan karakter kebangsaan secara komprehensif dalam pembelajaran di kelas.
Item Type: | Article |
---|---|
Additional Information: | Laporan Penelitian Hibah Bersaing 2016 |
Uncontrolled Keywords: | model pendidikan karakter, Pancasila, pesantren |
Subjects: | LPPM |
Divisions: | LPPM - Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat |
Depositing User: | LPPM UNY |
Date Deposited: | 22 Feb 2017 02:27 |
Last Modified: | 22 Feb 2017 02:27 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/47350 |
Actions (login required)
View Item |