Deni Hardianto, M.Pd and HARYANI, - (2016) PENGEMBANGAN MODEL PELATIHAN PARENTING UNTUK ORANG TUA SISWA SEKOLAH DASAR DI DIY. Artikel Penelitian Hibah Bersaing.
|
Text
HB.pdf Download (15kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model pelatihan parenting untuk orang tua siswa Sekolah Dasar di DIY. Secara khusus teridentifikasinya sekolah dasar yang telah menyelenggarakan pelatihan parenting bagi orang tua siswa SD, teridentifikasinya kebutuhan pelatihan parenting bagi orang tua siswa SD, tersusunnya perangkat pelatihan parenting bagi orang tua siswa SD, serta tersusunnya prototype model pelatihan parenting untuk orang tua siswa SD.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (research and development)model ADDIE (Analisys, Design, Development, Implementation, Evluation). Hasil penelitian menunjukan sebagian sekolah dasar di DIY telah menyelenggarakan kegiatan pelatihan parenting sekolah dengan berbagai bentuk dan model, Kegiatan parenting sekolah diinisiasi oleh orangtua melalui komite sekolah atau komite kelas, peran sekolah sebagai fasilitasi kegiatan, Perangkat pelatihan parenting sekolah seperti materi, metode, sumber belajar dan nara sumber belum terprogram dan tersusun sistematis, Belum ada panduan pelatihan yang terstandar untuk kegiatan parenting, maka diperlukan penelitian lanjutan untuk menyusun buku panduan pelatihan parenting untuk orangtua siswa SD yang sistematis.
Item Type: | Article |
---|---|
Additional Information: | Laporan Penelitian Hibah Bersaing 2016 |
Uncontrolled Keywords: | model pelatihan, parenting, sekolah dasar |
Subjects: | LPPM |
Divisions: | LPPM - Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat |
Depositing User: | LPPM UNY |
Date Deposited: | 16 Feb 2017 06:45 |
Last Modified: | 16 Feb 2017 06:45 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/47135 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |