EFEKTIVITAS PENERAPAN DIKTAT BRAILLE TENTANG TEKNIK MELAWAT DENGAN TONGKAT TERHADAP KEMAMPUAN ORIENTASI DAN MOBILITAS SISWA TUNANETRA KELAS V DI SLB-A YAKETUNIS YOGYAKARTA

Riris, Rahmanitasari (2016) EFEKTIVITAS PENERAPAN DIKTAT BRAILLE TENTANG TEKNIK MELAWAT DENGAN TONGKAT TERHADAP KEMAMPUAN ORIENTASI DAN MOBILITAS SISWA TUNANETRA KELAS V DI SLB-A YAKETUNIS YOGYAKARTA. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
RIRIS RAHMANITASARI_12103241078.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektivitas diktat teknik melawat dengan tongkat pada pembelajaran Orientasi dan Mobilitas untuk siswa tunanetra kelas V SLB-A Yaketunis Yogyakarta. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuasi eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian adalah siswa tunanetra kelas V di SLB-A Yaketunis Yogyakarta yang berjumlah 5 siswa. Penelitian dilakukan dengan 3 kali pertemuan. Metode pengumpulan data yang digunakan dengan tes kinerja dan observasi. Analisis data yang digunakan adalah non parametric dengan tes tanda (sign test). Hasil penelitian menunjukkan bahwa, penerapan diktat Braille tentang teknik melawat dengan tongkat efektif terhadap kemampuan orientasi dan mobilitas siswa tunanetra kelas V SLB-A Yaketunis Yogyakarta. Hal tersebut ditunjukkan oleh hasil rata-rata pencapaian pada tahap pre-test sebesar 46,25%, menjadi 89,75% pada tahap post-test, nilai tersebut telah melebihi indikator keberhasilan yaitu KKM sebesar 70%. Rata-rata peningkatan setiap anak sebesar 43,5%. Kemampuan orientasi dan mobilitas dalam menggunakan teknik melawat dengan tongkat mengalami peningkatan hasil rata-rata dari pre-test dengan post-test sebesar 43,5%. Berdasarkan hasil observasi kemampuan orientasi dan mobilitas diperoleh jumlah skor hasil observasi pada 19 item yang diamati setiap siswa memperoleh hasil sebangai berikt: jumlah skor yang diperoleh siswa yaitu WD skor pre-test 10 skor dan pada post-test diperoleh 15 skor, AD skor pre-test 8 skor pada post-test diperoleh 13 skor, SN skor pre-test 9 skor pada post-test diperoleh 16, NE skor pre-test 11 skor dan pada post-test diperoleh 16 skor, serta RN skor pre-test diperoleh 11 skor dan pada post-test diperoleh 16 skor. Dari hasil tersebut menunjukkan lima siswa kelas V SLB-A Yaketunis Yogyakarta mengalami peningkatan pada hasil post-test. Berdasarkan hasil analisis data menggunakan non parametrik dengan tes tanda, menunjukkan lima siswa mengalami perubahan positif ditandai dengan tanda tambah (+). Hasil p hitung didapat 0,031 dan p tabel 0,05, menunjukkan p hitung < p tabel, 0,031<0,05, dan dapat disimpulkan Ho ditolak dan Ha diterima.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Pendidikan Luar Biasa
Depositing User: Admin Pendidikan Luar Biasa FIP
Date Deposited: 13 Jan 2017 06:33
Last Modified: 30 Jan 2019 12:49
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/45811

Actions (login required)

View Item View Item