PROBLEMATIKA GURU NON PENDIDIKAN MUSIK DALAM PENYAMPAIAN MATERI PEMBELAJARAN MUSIK DI SMP NEGERI SE-KABUPATEN MAGELANG

Puspita, Petra Serafica (2016) PROBLEMATIKA GURU NON PENDIDIKAN MUSIK DALAM PENYAMPAIAN MATERI PEMBELAJARAN MUSIK DI SMP NEGERI SE-KABUPATEN MAGELANG. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Petra Serafica Puspita 12208241026.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan problematika yang dialami oleh guru pengampu mata pelajaran musik di SMP Negeri 1 Salam dan SMP Negeri 1 Muntilan, dimana guru tersebut tidak memiliki latar belakang pendidikan musik pada tingkat Strata Satu. Metode pada penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Informan dalam penelitain ini adalah siswa, dan guru pengampu mata pelajaran seni musik yang tidak memiliki latar belakang pendidikan musik di SMP Negeri se-Kabupaten Magelang dan siswa, SMP Negeri 1 Salam dan SMP Negeri 1 Muntilan. Penelitian difokuskan pada problematika guru non pendidikan musik dalam penyampaian materi pembelajaran musik di SMP Negeri se-Kabupaten Magelang. Data diperoleh dengan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Instrumen penelitian ini berupa interview, observasi dan dokumentasi. Teknik keabsahan data yang digunakan pada penelitian ini yaitu triangulasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Terdapat problematika guru non pendidikan musik dalam mengampu mata pelajaran seni musik yaitu di SMP Negeri 1 Salam dan SMP Negeri 1 Muntilan. Pada kompetensi profesional, terdapat beberapa problematika yang dialami oleh kedua guru tersebut yaitu problematika berdasarkan latar belakang pendidikan guru, problematika penguasaan notasi musik, problematika penguasaan materi permainan instrumen gitar, problematika penguasaan instrumen musik dan vokal, problematika dam pemberian contoh praktik musik, metode pembelajaran di kelas, hambatan dalam penerapan metode pembelajaran musik pada kompetensi pedagogik terdapat beberapa problematika yang dialami oleh kedua guru yaitu problematika penyampaian materi teori musik, problematika penyampaian materi praktik pembelajaaran ansambel di kelas, problematika penyampaian materi praktik pembelajaran vokal, dan problematika pada demonstrasi permainan instrumen.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Problematika, guru non pendidikan musik, penyampaian materi
Subjects: Seni dan Budaya > Seni Musik
Divisions: Fakultas Bahasa, Seni dan Budaya (FBSB) > Pendidikan Seni Musik
Depositing User: Admin Pendidikan Seni Musik FBS
Date Deposited: 30 Dec 2016 01:54
Last Modified: 30 Jan 2019 12:02
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/44158

Actions (login required)

View Item View Item