Pelatihan Pembuatan Permainan Matematika dan Simulasinya dengan Perangkat Lunak Komputer Untuk Menanamkan Sikap Positip Terhadap Alam Sekitar Bagi Guru Sekolah Dasar Korban Bencana Merapi

Mahmudi, Ali and Andayani, Sri and Hernawati, Kuswari and Setyaningrum, Wahyu (2011) Pelatihan Pembuatan Permainan Matematika dan Simulasinya dengan Perangkat Lunak Komputer Untuk Menanamkan Sikap Positip Terhadap Alam Sekitar Bagi Guru Sekolah Dasar Korban Bencana Merapi. Artikel PPM Unggulan.

[img] Text
Ali Mahmudi.docx

Download (15kB)

Abstract

Kegiatan PPM ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, ketrampilan dan motivasi guru sekolah dasar di daerah pasca bencana Merapi dalam menciptakan permainan matematika yang memanfaatkan alam sekitar lereng Merapi untuk dapat digunakan dalam proses pembelajaran matematika sehingga dapat menumbuhkan sikap positip anak-anak terhadap alam sekitar. Sebelum pelaksanaan, tim pengabdi observasi terhadap objek alam sekitar Merapi yang dapat dimanfaatkan untuk permainan matematika. Observasi dilaksanakan di SD Cangkringan 2, sebagai lokasi pelatihan yang merupakan salah satu SD Korban erupsi gunung merapi. Kegiatan PPM telah dilaksanakan selama 3 hari, yaitu pada hari Jum’at-Minggu tanggal 30 September- 2 Oktober 2011 dengan total alokasi waktu adalah 24 jam. Tempat kegiatan di SD Cangkringan 2 dan laboratorium komputer SMK Muhammadiyah Cangkringan yang lokasinya berdekatan dengan SD Cangkringan 2. Dalam kegiatan yang dihadiri oleh 31 guru sekolah dasar di Cangkringan ini, tim pengabdi melakukan ceramah, praktek pelatihan dan workshop dan presentasi hasil. Materi pelatihan meliputi: orientasi pembelajaran matematika di SD dilanjutkan dengan media-media pembelajaran permainan di SD yang dapat memanfaatkan alam sekitar, dan pemanfaatan Microsoft Power Point sebagai sarana pembuatan media pembelajaran di sekolah dasar. Workshop dalam kegiatan ini telah menghasilkan 5 buah media permainan konvensional matematika SD , yaitu: Kartu monopoli untuk penjumlahan, Permainan perkalian dan pembagian dengan kartu kuartet untuk kelas 3, Permainan garis bilangan, Bermain nilai tempat dan Mengenal konsep perkalian. Selain itu juga dihasilkan 3 buah simulasi permainan dengan power point, yaitu Permainan tebak pecahan, Permainan tebak bangun datar dan Permainan koin. Kegiatan yang telah dilaksanakan dapat dikatakan berhasil memenuhi tujuannya. Salah satu faktor pendukung keberhasilan ini adalah semangat para guru SD yang sangat ingin meningkatkan kompetensinya dalam pembelajaran yang menggunakan metode permainan yang memanfaatkan alam sekitar dan mensimulasikan dengan perangkat lunak komputer.

Item Type: Article
Additional Information: Laporan Akhir PPM Unggulan 2011
Uncontrolled Keywords: permainan matematika, alam sekitar, sikap positif
Subjects: LPPM
Divisions: LPPM - Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Depositing User: LPPM UNY
Date Deposited: 20 Oct 2016 10:52
Last Modified: 15 Oct 2019 05:58
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/42567

Actions (login required)

View Item View Item