Pengaruh Model Pembelajaran SAVI (Somatic, Auditory, Visual, Intellectual) pada Mata Pelajaran IPA terhadap Kecerdasan Ganda Siswa Kelas VIII SMP Muhammadiyah 2 Depok Sleman

Nursafitri, Laila (2011) Pengaruh Model Pembelajaran SAVI (Somatic, Auditory, Visual, Intellectual) pada Mata Pelajaran IPA terhadap Kecerdasan Ganda Siswa Kelas VIII SMP Muhammadiyah 2 Depok Sleman. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-laila-nursafitri-09707251001.swf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran SAVI (Somatic, Auditory, Visual, Intellectual) terhadap kecerdasan ganda pada aspek kecerdasan logis matematis, kecerdasan interpersonal, dan kecerdasan intrapersonal siswa. Penelitian ini menggunakan desain penelitian quasi experiment pree test post test control group design. Variable penelitian meliputi variable bebas berupa penerapan model pembelajaran SAVI (Somatic, Auditory, Visual, Intellectual) dan variabel terikat berupa kecerdasan logis matematis, kecerdasan interpersonal, dan kecerdasan intrapersonal siswa. Populasi penelitian adalah siswa kelas VIII SMP Muhammadiyah 2 Depok Sleman, dengan sampel kelas VIII A sebagai kelas eksperimen dan kelas VIII B sebagai kelas kontrol. Penelitian ini dilaksanakan pada semester 2 tahun ajaran 2010/2011. Instrument penelitian yang digunakan adalah instrument tes berupa soal uraian IPA untuk mengukur kecerdasan logis matematis, dan pedoman observasi. Data dianalisis dengan menggunakan uji-t, dan didukung dengan penggunaan kategori penskoran ideal untuk kecerdasan interpersonal dan kecerdasan intrapersonal. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran SAVI (Somatic, Auditory, Visual, Intellectual) pada mata pelajaran IPA terbukti berpengaruh positif terhadap kecerdasan ganda siswa. Secara parsial terbukti bahwa (1) nilai sig. hasil uji t pada aspek kecerdasan logis matematis sebesar 0,007 < α. (2) nilai sig. hasil uji t pada aspek kecerdasan interpersonal sebesar 0,000 < α. (3) nilai sig. hasil uji t pada aspek kecerdasan intrapersonal sebesar 0,001 < α. Dengan tingkat signifikansi α = 5% (0,05). Hasil tersebut menunjukkan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima, yang berarti bahwa terdapat pengaruh positif penerapan model pembelajaran SAVI pada mata pelajaran IPA terhadap kecerdasan ganda siswa SMP pada aspek kecerdasan logis matematis, kecerdasan interpersonal, dan kecerdasan intrapersonal.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: pembelajaran SAVI, kecerdasan ganda
Subjects: Pendidikan > Teori dan Praktek Pendidikan
Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Ilmu Pengetahuan Alam
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Teknologi Pembelajaran
Depositing User: Users 57 not found.
Date Deposited: 06 Oct 2016 05:53
Last Modified: 29 Jan 2019 08:51
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/42070

Actions (login required)

View Item View Item