Eny Kusdarini, Eny Kusdarini (2016) RUMUSAN DAN IMPLEMENTASI ASAS-ASAS UMUM PEMERINTAHAN YANG BAIK DALAM PRODUK HUKUM KEBIJAKAN PUBLIK LAYANAN PRIZINAN INVESTASI PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN/KOTA DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. In: Seminar Nasional 2016, 26-27 April 2016, UNY.
|
Text
Prosiding Seminar Nasional LPPM UNY 2016 rev_2.pdf Download (212kB) | Preview |
Abstract
Tujuan penulisan karya ilmiah ini untuk memaparkan hasil penelitian tentang implementasi asas-asas umum pemerintahan yang baik (AUPB) pada produk- produk hukum daerah yang berkaitan dengan kebijakan pelayanan publik perizinan investasi pada Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota Di Daerah Istimewa Yogyakarta. Metode yang digunakan adalah metode penelitian hukum dengan pendekatan perundang-undangan, yuridis filosofis, dan yuridis sosiologis. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan dokumentasi, wawancara dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa produk hukum pemerintah daerah Kabupaten Sleman tidak banyak yang merumuskan dan mengimplementasikan AUPB secara eksplisit dan belum menguraikan secara rinci asas-asas tersebut dalam ketentuan pasal-pasalnya. Produk hukum Kota Yogyakarta terutama yang berbentuk peraturan daerah sudah merumuskan dan mengimplementasikan aupb secara eksplisit maupun implisit dan rinci ke dalam pasal -pasalnya. Produk hukum Kabupaten Kulon Progo secara eksplisit maupun implisit sudah banyak yang mengiplementasikan AUPB dan menguraikannya secara rinci dalam ketentuan pasal-pasalnya. Keadaan ini mempengaruhi implementasi AUPB di wilayah penelitian. Beberapa asas-asas umum pemerintahan belum dilaksanakan dengan baik di wilayah penelitian.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Additional Information: | Prosiding Seminar Nasional 2016 |
Uncontrolled Keywords: | Implementasi Asas-asas Umum Pemerintahan Yang Baik (AUPB), Produk Hukum Daerah, Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota, Daerah Istimewa Yogyakarta |
Subjects: | LPPM |
Divisions: | LPPM - Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat |
Depositing User: | LPPM UNY |
Date Deposited: | 29 Aug 2016 01:51 |
Last Modified: | 29 Aug 2016 01:51 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/40714 |
Actions (login required)
View Item |