Nur Anisah, Nur Anisah (2014) LAPORAN KEGIATAN INDIVIDU PPL SMA TARAKANITA MAGELANG. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.
|
Text
LAPORAN ppl.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan salah satu mata kuiah yang wajib ditempuh oleh mahasiswa kependidikan Universitas Negeri Yogyakarta. Mata kuliah ini dijadikan syarat kelulusan dalam menyelesaikan gelar sarjana pendidikan. Selain itu, Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) juga merupakan langkah untuk melengkapi kompetensi mahasiswa calon tenaga kependidikan. PPL mahasiswa saat mengaplikasikan ilmu akademisnya di lapangan. Sebalikknya, mahasiswa juga dapat belajar dari lapangan tempat dimana akan melakukan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL). Mahasiswa praktikan akan mendapatkan pengalaman sebagai calon tenaga pendidik. Program PPL dilaksanakan pada tanggal 2 Juli 2014 sampai dengan tanggal 17 September 2014 di SMA Tarakanita, Magelang. Lokasinya berada di Jalan Beringin IV, Magelang Selatan, Kota Magelang. Terdapat beberapa program PPL yang telah dilaksanakan. Program-program tersebut meliputi pembuatan perangkat pembelajaran, pembuatan media pembelajaran, praktek mengajar, dan membuat alat evaluasi. Pada saat praktek mengajar di sekolah, mahasiswa praktikan berperan langsung di dalam pembelajaran layaknya seorang guru. Mahasiswa praktikan juga dibimbing oleh guru pembimbing dan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL). Selain melakukan praktek mengajar, mahasiswa praktikan juga berperan aktif dalam kegiatan sekolah. Kegiatan sekolah tersebut meliputi piket dan persiapan akreditasi sekolah. Dengan demikian, dengan adanya program tersebut, diharapkan mahasiswa praktikan akan mempunyai bekal sebagai calon pendidik yang profesional.
Item Type: | Monograph (Project Report) |
---|---|
Subjects: | LPPMP |
Divisions: | LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan |
Depositing User: | LPPMP |
Date Deposited: | 16 Aug 2016 03:01 |
Last Modified: | 01 Oct 2019 15:24 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/39873 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |