Yayu Yulianti, Yayu Yulianti (2014) LAPORAN KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN MAN YOGYAKARTA 1. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.
|
Text
LAPORAN PPL.pdf Download (5MB) | Preview |
Abstract
Pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan salah satu mata kuliah praktek yang wajib ditempuh oleh mahasiswa jurusan kependidikan sebagai salah satu syarat dalam menyelesaikan gelar sebagai sarjana pendidikan selain tugas akhir skripsi di Universitas Negeri Yogyakarta. Mata kuliah PPL dalam rangkaian program KKN-PPL mempunyai kegiatan yang terkait dengan proses pembelajaran maupun kegiatan yang mendukung berlangsungnya pembelajaran. Adapun yang menjadi tujuan dilaksanakannya PPL adalah untuk: a) memberikan pengalaman kepada mahasiswa dalam bidang pembelajaran di sekolah atau lembaga dalam rangka melatih dan mengembangkan kompetensi keguran atau kependidikan; b) memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mengenal, mempelajari, dan menghayati permasalahan sekolah atau lembaga yang terkait dengan prposes pembelajaran; dan c) meningkatkan kemampuan mahasiswa untuk menerapkan ilmu pengetahuan dan keterampilan yang telah dikuasai secara interdisipliner ke dalam pembelajaran di sekolah, klub, atau lembaga pendidikan. Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) dilaksanakan di MAN Yogyakarta 1, tepatnya di Jl. C. Simanjuntak 60 Yogyakarta dan dimulai pada tanggal 1 Juli 2014 dan diakhiri pada tanggal 17 September 2014. Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan kegiatan pembelajaran di sekolah. Dalam kegiatan pembelajaran perlu dilakukan persiapan, di antaranya pembuatan perangkat pembelajaran yang mencakup RPP, Silabus, Program Semester, dan Program Tahunan. Diharapkan dengan adanya persiapan ini kegiatan pembelajaran siswa dapat terencana dengan baik. Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan suatu sarana bagi mahasiswa UNY untuk dapat menerapkan langsung ilmu yang telah diperoleh di bangku kuliah dengan program studi atau konsentrasi masing-masing program. Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) akan menjadikan mahasiswa dapat mendalami proses pembelajaran Ilmu Ekonomi secara langsung, menumbuhkan rasa tanggung jawab, dan profesionalisme yang tinggi sebagai calon guru Ekonomi. Keberhasilan proses pembelajaran dan pengajaran Ekonomi tergantung kepada unsur utama (guru, murid, orang tua, dan perangkat sekolah) ditunjang dengan sarana dan prasarana pendukung. Program yang telah terlaksana tersebut, merupakan indikasi keberhasilan semua pihak yang terkait. Keberhasilan pelaksanaan PPL ini hendaknya disikapi oleh pihak Universitas Negeri Yogyakarta dengan mempertahankan dan meningkatkan jalinan komunikasi dan kerjasama dengan MAN Yogyakarta 1 agar kegiatan PPL di tahun berikutnya menjadi lebih baik dan menghasilkan sesuatu yang lebih bermanfaat bagi pengembangan sekolah, siswa, dan mahasiswa praktikan itu sendiri.
Item Type: | Monograph (Project Report) |
---|---|
Subjects: | LPPMP |
Divisions: | LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan |
Depositing User: | LPPMP |
Date Deposited: | 26 Jul 2016 08:54 |
Last Modified: | 01 Oct 2019 12:06 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/37648 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |