Sri, Iswanti, M.Pd. (2015) FAKTOR–FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KUALITAS LULUSAN SMK AGROPETERNAKAN NURUL HUDA PANUMBANGAN-CIAMIS-JAWA BARAT. [Experiment/Research]
![]() |
Text
ABSTRAK HIBAH DOKTOR flash.docx Download (17kB) |
![]() |
Text
PERNIK LIT HB DOKTOR JAKARTA.docx Download (95kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas tamatan SMK Agropeternakan Nurul Huda Panumbangan, Ciamis, Jawa Barat, dan memahami bagaimana faktor-faktor tersebut dapat mendukung kualitas lulusan. Yang dimaksud dengan Kualitas Tamatan dalam penelitian ini dilihat dari tingkat keterserapan tamatan dalam dunia kerja yang sesuai dengan keahlian, dan lama tunggu dalam mendapatkan pekerjaan. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, Seting penelitian di SMK Agropeternakan Nurul Huda Panumbangan, Ciamis, Jawa Barat. Teknik penentuan subyek menggunakan dan purposive sampling dengan memperhatikan ciri-ciri yang ditentukan oleh peneliti, Subyek penelitian berasal dari dalam sekolah meliputi kepala sekolah, guru, dan siswa. Subyek dari luar sekolah meliputi pihak-yang mengetahui secara baik sekolah tersebut, terdiri dari pengurus yayasan, orang tua siswa/komite sekolah, pengelola dudi, dan guru pembimbing praktik. Dengan teknik tersebut didapatkan masing-masing satu orang informan yaitu kepala sekolah, guru, siswa, pengurus yayasan, pengelola DUDI, anggota komite sekolah, pembimbing praktik dari DUDI, dan masyarakat sekitar. Metode pengumpulan data dengan menggunakan observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Keabsahan data didapatkan menggunakan triangulasi sumber dan perpanjangan waktu penelitian. Hasil yang didapatkan adalah sebagai berikut: faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas tamatan SMK Agropeternakan Nurul Huda Panumbangan terdiri dari: faktor tujuan pendidikan/sekolah, peserta didik, pendidik/guru, kurikulum dan proses pembelajaran, lingkungan, sarana dan prasarana, orang tua dan komite sekolah, layanan bimbingan dan konseling, layanan bursa kerja khusus, dan kebijakan yang menunjang. Yang memiliki peran besar dalam mempengaruhi kualitas tamatan adalah faktor proses pembelajaran yang lebih banyak praktik, menggunakan sarana dan prasarana praktik yang bervarias dari yang tradisional sampai yang modern, dedikasi yang tinggi dari guru, kerjasama dengan DUDI, dan proses pembelajaran dalam pendidikan karakter terutama karakter jujur dan disiplin.
Item Type: | Experiment/Research |
---|---|
Additional Information: | Laporan Penelitian Disertasi Dokter 2015 |
Uncontrolled Keywords: | faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas tamatan, SMK Agropeternakan Nurul Huda |
Subjects: | LPPM |
Divisions: | LPPM - Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat |
Depositing User: | LPPM UNY |
Date Deposited: | 09 Jul 2016 11:13 |
Last Modified: | 09 Jul 2016 11:13 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/36016 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |