LAPORAN INDIVIDU KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA TAHUN 2015 LOKASI : SMP NEGERI 2 MLATI

DWI RAHAYU NINGSIH, DWI RAHAYU NINGSIH (2015) LAPORAN INDIVIDU KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA TAHUN 2015 LOKASI : SMP NEGERI 2 MLATI. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
ISI.pdf

Download (203kB) | Preview
[img]
Preview
Text
cover-daftar pustaka.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Praktik Pengalaman Lapangan Bimbingan dan Konseling mencakup pemahaman mengenai berbagai aspek kependidikan dan pemberian bentuk layanan bimbingan yang dapat diberikan oleh seorang guru pembimbing dalam rangka memenuhi persyaratan pembentukan tenaga kependidikan yang bertugas memberikan layanan bimbingan di sekolah secara profesional. Dalam kesempatan ini, praktikan melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan di SMP Negeri 2 Mlati yang terletak di Jalan Perkutut, Sinduadi, Mlati, Sleman, Yogyakarta. Program-program yang dilaksanakan pada umumnya terbagi menjadi dua yaitu program pembelajaran kokurikuler (kegiatan mengajar terbimbing) dan program pembelajaran ekstrakurikuler (kegiatan non-mengajar). Untuk program pembelajaran kokurikuler terdiri dari penyusunan RPL (Rencana Pemberian Layanan), konsultasi dengan guru pembimbing, menyiapkan bahan dan media bimbingan, praktik mengajar di kelas dan penilaian evaluasi.Program pembelajaran ekstrakurikuler terdiri dari pembuatan papan bimbingan, pembutan kotak curhat, pembuatan poster, persiapan dan pelaksanaan Lomba Sekolah Sehat serta beberapa program incidental lainnya. Dari berbagai program tersebut diharapkan mahasiswa dapat lebih memahami dan belajar mengenai keadaan di sekolah secara nyata bukan hanya mengajar di kelas namun kegiatan secara keseluruhan.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: Praktik Pengalaman Lapangan, Program, SMP Negeri 2 Mlati
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 28 Jun 2016 04:29
Last Modified: 01 Oct 2019 11:46
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/35533

Actions (login required)

View Item View Item