LAPORAN AKHIR PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) LOKASI A049 SD NEGERI REJOWINANGUN 1

Niken Retno Purwandari, Niken Retno Purwandari (2015) LAPORAN AKHIR PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) LOKASI A049 SD NEGERI REJOWINANGUN 1. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
NIKEN RETNO PURWANDARI_12108241111_PGSD.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Program PPL Universitas Negeri Yogyakarta 2015 bertujuan untuk memberikan pengalaman kepada mahasiswa dalam pembelajaran di sekolah; melatih dan mengembangkan profesionalismenya dalam bidang keguruan atau pendidikan; kesempatan untuk mengenal, belajar, dan memahami seluk beluk sekolah dengan segala permasalahannya; serta memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk menerapkan pengetahuan dan kemampuan yang telah dimiliki dalam proses pembelajaran. Program PPL terdiri dari program mengajar dan non mengajar. Program mengajar meliputi pelaksanaan praktik mengajar terbimbing (4 kali), dilaksanakan pada tanggal 14 Agustus 2015, 19 Agustus 2015, 22 Agustus 2015, dan 26 Agustus 2015 dan praktik mengajar mandiri (2 kali) pada tanggal 1 September 2015 dan 4 September 2015. Materi yang diberikan selama praktik disesuaikan dengan materi yang sedang dipelajari oleh siswa. Metode yang digunakan sangat bervariatif, meliputi metode ceramah, tanya jawab, diskusi, penugasan, bahkan kuis. Sedangkan program non mengajar terdiri dari berbagai kegiatan, salah satu kegiatan yang menjadi program unggulan kelompok A049 yaitu upacara bendera dalam rangka memperingati HUT RI ke-70. Dalam kegiatan ini, mahasiswa PPL turut berpartisipasi menjadi petugas upacara. Pelaksanaan program PPL di SD Negeri Rejowinangun 1 oleh kelompok A049 berjalan dengan baik. Kegiatan PPL dapat memberikan pengalaman kepada mahasiswa dalam pengembangan kompetensi yang harus dimiliki oleh calon pendidik. Mahasiswa dapat mengetahui secara nyata karakteristik siswa, sehingga tahu bagaimana mengelola kelas dengan baik. Selain itu, program PPL dapat memberikan kesempatan pada mahasiswa untuk menerapkan ilmu yang telah dipelajari selama kegiatan perkuliahan.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 23 May 2016 01:13
Last Modified: 01 Oct 2019 11:50
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/33020

Actions (login required)

View Item View Item