LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) SMA NEGERI 2 Yogyakarta

Ika Rahmawati Dewi, Ika Rahmawati Dewi (2015) LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) SMA NEGERI 2 Yogyakarta. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Pend. Bahasa dan Sastra Indonesia_Ika Rahmawati Dewi_12201244035.pdf

Download (22MB) | Preview

Abstract

Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) adalah program perkuliahan lapangan yang wajib ditempuh oleh semua mahsiswa program studi kependidikan. Praktik Pengalaman Lapangan Universitas Negeri Yogyakarta semester khusus tahun 2015 yang berlokasi di SMA Negeri 2 Yogyakarta telah dilaksanakan oleh mahasiswa pada tanggal 10 Agustus - 12 September 2015. PPL UNY semester khusus dibagi berdasarkan beberapa regional wilayah sekolah, yaitu kota Yoagyakarta, Kabupaten Sleman, Kabupaten Bantul, Kabupaten Gunung Kidul, Kabupaten Kulon Progo, Kabupaten Magelang, kota Magelang, dan beberapa kota dan kabupaten di sekitar Daerah Istimewa Yogyakarta. Kelompok PPL di lokasi SMA Negeri 2 Yogyakarta terdiri dari 18 mahasiswa dari 9 program studi. Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) bertujuan untuk melatih mahasiswa agar memiliki pengalaman tentang proses pembelajaran dan kegiatan kependidikan lainnya di sekolah. Kegiatan ini diharapkan dapat dijadikan bekal untuk mengembangkan diri sebagai tenaga keguruan. Banyak kegiatan yang dilakukan selama praktik lapangan ini, beberapa diantaranya yaitu kegiatan mengajar dan piket yang dilakukan di berbagai unit sekolah. Hal ini bertujuan agar mahasiswa mampu mengenal lebih dalam tentang kehidupan dan lingkungan sekolah yang akan dijalani nantinya. Praktek mengajar dimulai pada tanggal 10 Agustus 2015 sampai dengan 12 September 2015. Praktek mengajar dilakukan di kelas X MIIA 1 dan X MIIA 2. Materi yang diberikan meliputi materi teks laporan hasil observasi dan materi teks prosedur kompleks. Kegiatan PPL dilaksanakan dengan bimbingan guru pamong. Guru pamong adalah guru mata pelajaran yang diberi tanggung jawab untuk mengarahkan dan membimbing mahasiswa PPL di sekolah. Peran guru pamong sangat penting dalam pelaksanaan PPL. Kegiatan mengajar di kelas selalu didampingi oleh guru pamong. Hal ini sesuai dengan peraturan PPL UNY dengan tujuan agar mahasiswa dan guru pamong mampu berkoordinasi dengan baik dalam merumuskan kegiatan pembelajaran di kelas. Terdapat banyak kesulitan dalam proses pembelajaran di sekolah. Hal ini disebebkan oleh beberapa faktor diantaranya yaitu ketersediaan media pembelajaran yang sanagat terbatas. Namun hal itu dapat diatasi dengan menciptakan media pembelajaran yang baru dan kreatif. Ketersediaan media pembelajaran yang menarik mampu membuat siswa lebih semangat dalam mengikuti kegiatan pembelajaran di sekolah.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: PPL, PPL UNY, PPL UNY 2015, SMAN 2 Yogyakarta
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 11 May 2016 02:58
Last Modified: 01 Oct 2019 11:49
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/32528

Actions (login required)

View Item View Item