LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) TAHUN PELAJARAN 2015/2016 Lokasi : SMK MUHAMMADIYAH 1 BANTUL

Nur Hasan Achmad, Nur Hasan Achmad (2015) LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) TAHUN PELAJARAN 2015/2016 Lokasi : SMK MUHAMMADIYAH 1 BANTUL. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
NUR HASAN A_12503241003.pdf

Download (10MB) | Preview

Abstract

Pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan mata kuliah yang wajib ditempuh oleh mahasiswa sebagai salah satu syarat dalam menyelesaikan gelar sebagai sarjana pendidikan selain tugas akhir skripsi di Universitas Negeri Yogyakarta. Dalam hal ini PPL digunakan sebagai bekal bagi mahasiswa menjadi tenaga pendidik yang profesional. Tujuan program tersebut adalah untuk meningkatkan kualitas peserta didik, sehingga akan menghasilkan lulusan yang profesional dan memiliki kompetensi yang tinggi sesuai dengan bidangnya masingmasing. PPL dilaksanakan di SMK Muhammadiyah 1 Bantul, tepatnya di Jl. Parangtriitis Km 12, Manding, Trirenggo,Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. SMK Muhammadiyah 1 Bantul sebagai salah satu sekolah swasta di Bantul yang memilki fasilitas yang cukup memadai yang mendukung untuk pelaksanaan proses belajar mengajar dengan baik. Secara umum, pelaksanaan PPL meliputi empat tahapan yaitu tahap persiapan, pelaksanaan, evaluasi dan penyusunan laporan. Tahapan pelaksanaan PPL meliputi tahap pembekalan, penerjunan, dan praktik mengajar. Pelaksanaan program PPL dimulai dari tanggal 10 Agustus 2015 dan diakhiri pada tanggal 12 September 2015 yang diisi dengan observasi kelas dan lembaga, konsultasi, pembuatan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, pembuatan materi ajar dan media pembelajaran, praktik mengajar, dan evaluasi. Dalam praktik mengajar, kelas yang diampu adalah seluruh kelas X dan XI Teknik Pemesinan. Mata pelajaran yang diampu adalah Gambar Teknik Dasar untuk kelas X Teknik Pemesinan dan Gambar Teknik Mesin untuk kelas XI Teknik Pemesinan. PPL memberikan mahasiswa pengalaman dalam mengajar, pengalaman mengajar ini sangat berguna bagi mahasiswa untuk menjadi seorang guru yang profesional. PPL juga berfungsi untuk memberikan gambaran yang tepat tentang sejauh mana kemampuan dan keterampilan mahasiswa dalam melaksanakan proses mengajar ataupun dalam praktik kependidikan sehingga mahasiswa dapat mengembangkan dengan lebih baik kemampuan dan keterampilannya tersebut. Segenap keberhasilan pelaksanaan PPL ini ditentukan oleh banyak pihak, bukan hanya praktikan saja, akan tetapi dukungan dan kerja sama dari semua elemen SMK Muhammadiyah 1 Bantul.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 26 Apr 2016 01:23
Last Modified: 01 Oct 2019 11:50
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/31814

Actions (login required)

View Item View Item