PENERAPAN PENILAIAN PORTOFOLIO SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN SISWA KELAS X SEMESTER GENAP SMK N 1 YOGYAKARTA

Arif Subekti (2011) PENERAPAN PENILAIAN PORTOFOLIO SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN SISWA KELAS X SEMESTER GENAP SMK N 1 YOGYAKARTA. S1 thesis, uny.

[img]
Preview
Text
PENERAPAN_PENILAIAN_PORTOFOLIO_SEBAGAI_UPAYA_PENINGKATAN_KUALITAS_PEMBELAJARAN_SISWA_KELAS_X_SEMESTER_GENAP_SMK_N_1_YOGYAKARTA.pdf

Download (9kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Penerapan penilaian portofolio (2) Peningkatkan aktifitas siswa dalam pembelajaran ekonomi (3) Peningkatkan prestasi belajar siswa dalam pembelajaran ekonomi (4) Hambatan dalam penilaian portofolio. Metode penelitian ini ditempuh dengan 3 siklus, setiap siklus terdiri dari empat tahap yaitu, perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Lokasi dan subyek penelitian adalah siswa kelas X SMK Negeri 1 Yogyakarta. Fokus yang diteliti dalam penelitian ini adalah siswa, guru, dan proses pembelajaran. Teknik pengumpulan data menggunakan (1) Observasi (2) Tes (3) Angket. Teknik analisis data menggunakan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Penerapan penilaian portofolio dalam pembelajaran ekonomi melalui lembar observasi terjadi peningkatan proses pembelajaran dari siklus I sampai dengan siklus III dapat dilihat dari hasil lembar observasi. Skor pengamatan yang diberikan oleh guru observer pada siklus I: 44 ; siklus II: 60 ; siklus III: 77. (2), Peningkatan keaktifan siswa selama tindakan kelas dari siklus I sampai dengan siklus III dapat dilihat dari lembar pengamatan selama proses pembelajaran yaitu siklus 1 kategori tinggi dan sangat tinggi sebesar 12,5%. Siklus 2 kategori tinggi dan sangat tinggi meningkat menjadi sebesar 34,37%. Siklus 3 kategori tinggi dan sangat tinggi meningkat menjadi sebesar 71,87% (3) Peningkatan prestasi belajar siswa yang ditunjukan dengan ketuntasan belajar siswa dari siklus I: 40,68%, siklus II: 62,5%, dan siklus III: 78,12% mengalami peningkatan yang sangat signifikan sehingga sangat berpengaruh pada nilai akhir yang didapat oleh siswa, (4) Pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan model penilaian portofolio masih terkendala oleh kekurangsiapan dari guru dan siswa, kurangnya fasilitas untuk menunjang pembelajaran, namun hal tersebut tidak menghalangi terlaksananya pembelajaran dengan menggunakan model penilaian portofolio

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Menengah
Pendidikan > Pendidikan Kejuruan
Ilmu Sosial > Ekonomi > Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Eprints
Date Deposited: 20 Jun 2012 06:52
Last Modified: 29 Jan 2019 13:37
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/311

Actions (login required)

View Item View Item