PENGEMBANGAN ROBOT LENGAN LENTUR SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA KOMPETENSI DASAR PEMAHAMAN PRINSIP DASAR SISTEM KONTROL DI SMK N 2 PENGASIH

Tri, Hartono (2016) PENGEMBANGAN ROBOT LENGAN LENTUR SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA KOMPETENSI DASAR PEMAHAMAN PRINSIP DASAR SISTEM KONTROL DI SMK N 2 PENGASIH. S1 thesis, UNY.

[img]
Preview
Text
Tri Hartono 1350cccccccccc.pdf

Download (11MB) | Preview

Abstract

PENGEMBANGAN ROBOT LENGAN LENTUR SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA KOMPETENSI DASAR PEMAHAMAN PRINSIP DASAR SISTEM KONTROL DI SMK N 2 PENGASIH Oleh : Tri Hartono 13501247007 ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendapatkan model robot yang tepat sebagai media pembelajaran untuk kompetensi dasar prinsip dasar sistem kontrol, (2) mengetahui kelayakan robot lengan lentur sebagai media pembelajaran untuk kompetensi dasar pemahaman prinsip dasar sistem kontrol, mengetahui respon penilaian siswa terhadap robot lengan lentur sebagai media pembelajaran untuk kompetensi dasar pemahaman prinsip dasar sistem kontrol. Penelitian ini merupakan jenis penelitian dan pengembangan (research and development). Model pengembangan produk mengadaptasi model pengembangan ADDIE yang yang dikembangkan oleh Lee & Owens (2004) terdiri atas: (1) analisis (analysis), (2) perancangan (design), (3) pengembangan implementasi (development and implementation), dan (4) evaluasi evaluation). Untuk mengetahui tingkat kelayakan robot lengan lentur sebagai media pembelajaran dengan menganalisis data yang diperoleh dari uji kelayakan oleh 2 ahli media, 2 ahli materi, data hasil penilai uji coba kelompok kecil, dan data hasil uji coba lapangan yang melibatkan 32 siswa kelas XI Teknik Elektronika Industri SMK N 2 Pengasih. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis data deskriptif. Hasil penelitian ini adalah: (1) berupa produk robot lengan lentur yang tepat digunakan dalam mata pelajaran perekayasaan sistem kontrol; (2) Kelayakan robot lengan lentur dinilai berdasarkan penilaian oleh ahli media diperoleh skor 66,50 dari 80,00 atau termasuk dalam kategori “sangat layak”, dan penilaian ahli materi diperoleh skor 71,50 dari 76,00 atau termasuk dalam kategori “sangat layak”; (3) sedangkan dari respon penilaian 6 siswa diketahui bahwa 83% siswa pada uji coba kelompok kecil menyatakan produk dalam kategori “layak”, dan penilaian 32 siswa 66% siswa pada uji coba lapangan menyatakan produk termasuk dalam kategori “layak”. Kata Kunci: robot lengan lentur, media pembelajaran, elektronika industri, pemahaman prinsip dasar sistem kontrol

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Elektro
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Elektro
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 06 Apr 2016 03:13
Last Modified: 30 Jan 2019 07:12
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/30693

Actions (login required)

View Item View Item