PEMBENTUKAN JIWA MANDIRI PADA GENERASI MUDA JEPANG (Kajian reflektif dari publikasi dan buku-buku tentang Jepang)

BM. Wara Kushartanti, M.S. (2006) PEMBENTUKAN JIWA MANDIRI PADA GENERASI MUDA JEPANG (Kajian reflektif dari publikasi dan buku-buku tentang Jepang). [Experiment/Research]

[img]
Preview
Text
BM._Wara_Kushartanti.pdf

Download (8kB) | Preview

Abstract

Keberhasilan Jepang membangun negaranya dalam waktu relatif singkat setelah kekalahan Perang Dunia II, menarik minat bangsa lain termasuk Indonesia untuk mengetahui lebih dalam kelebihan dan kekuatan bangsa Jepang. Dalam bidang pendidikan, Jepang sukses membangun masyarakatnya menjadi masyarakat yang sadar akan pentingnya ilmu pengetahuan dan teknologi dalam rangka mensejahterakan masyarakatnya dengan tetap memelihara tradisi budayanya. Lebih dalam dipastikan adanya strategi pemben¬tuk¬an jiwa mandiri pada generasi mudanya. Salah satu strategi melalui buku-buku tentang Jepang. Berdasarkan latar belakang ini-lah maka diangkat permasalahan: Bagaimanakah strategi pemben¬tuk¬an jiwa mandiri pada generasi muda Jepang yang termuat dalam buku-buku Jepang? Dengan desain penelitian menggunakan metode penulusur¬an pustaka, strategi pembentukan jiwa mandiri digali dari buku-buku tentang Jepang yang ditemukam. Strategi yang ditemukan di¬ka¬tegorisasikan, disistematisasi, dan direfleksi berdasarkan pem¬bagi¬an sebagai berikut: pembentukan lewat pendidikan formal, non¬formal, dan informal. Hasil penelitian menunjukkan adanya pembelajaran di se¬kolah yang memungkinkan anak memilih sendiri urutan pem¬be¬la¬jaran dengan segala konsekuensinya, pekerjaan rumah dan les pri-vat menerapkan target materi. Kemandirian juga terbentuk dari ke¬hidupan sehari-hari baik dalam mempersiapkan makan, minum, per¬jalanan ke sekolah, bahkan saat ibu hamil maupun berkeluarga. Kata kunci: pembentukan jiwa mandiri; generasi muda; buku Jepang FIK, 2006 (PEND. KESEHATAN & REKREASI)

Item Type: Experiment/Research
Subjects: Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
LPPM
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR)
Date Deposited: 06 Aug 2012 07:54
Last Modified: 02 Oct 2019 02:16
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/2987

Actions (login required)

View Item View Item