Hizkiawan, Krisdianto (2016) PENINGKATAN PRESTASI SISWA DALAM PEMBELAJARAN PLC MELALUI PENDEKATAN PROBLEM POSING PADA SISWA SMKN 2 WONOSARI. S1 thesis, U N Y.
|
Text
Hizkiawan Krisdianto - 06518241007.pdf Download (4MB) | Preview |
Abstract
PENINGKATAN PRESTASI SISWA DALAM PEMBELAJARAN PLC MELALUI PENDEKATAN PROBLEM POSING PADA SISWA SMKN 2 WONOSARI Oleh: Hizkiawan Krisdianto 06518241007 ABSTRAK Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang bertujuan untuk meningkatkan prestasi siswa dalam pembelajaran PLC melalui pendekatan problem posing pada siswa kelas IX EI SMKN 2 Wonosari dan mendiskripsikan respon siswa kelas XI EI SMKN 2 Wonosari terhadap pembelajaran PLC melalui pendekatan problem posing. Penelitian ini diadakan dalam 2 siklus dengan setting penelitian tindakan kelas. Siklus pertama terdiri dari 2 kali pertemuan dan siklus 2 terdiri dari 2 kali pertemuan. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa lembar observasi aktivitas, keterlaksanaan dan tes. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi dan tes tertulis. Data yang diperoleh akan dianalisis menggunakan metode deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa pelaksanaan pembelajaran dengan pendekatan problem posing dapat meningkatkan prestasi siswa kelas XI EI SMKN 2 Wonosari yang ditunjukan oleh: (1) Pada siklus I perolehan nilai ratarata aktivitas siswa adalah 49,80% sedangkan pada siklus II perolehan nilai ratarata aktivitas siswa adalah 55,67%, terjadi peningkatan kearah perbaikan sebesar 11,78%. (2) Prestasi siswa dari siklus I dan siklus II mengalami peningkatan. Pada siklus I nilai rata-rata tes siswa sebesar 66,5. Pada siklus II nilai rata-rata tes siswa menjadi 70. Penerapan pendekatan pembelajaran problem posing dapat meningkatkan prestasi siswa sebesar 5,26% Kata Kunci: pembelajaran problem posing, prestasi siswa
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Teknik & Teknologi > Teknik Mekatronika |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Mekatronika |
Depositing User: | Margiyanti |
Date Deposited: | 04 Feb 2016 00:09 |
Last Modified: | 30 Jan 2019 06:25 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/29515 |
Actions (login required)
View Item |