Laporan KKN Kelompok 2184

LPPM, UNY (2015) Laporan KKN Kelompok 2184. Project Report. Universitas Negeri Yogyakarta.

[img] Text
COVER.docx

Download (53kB)
[img] Text
PENGESAHAN.doc

Download (283kB)
[img] Text
PEMBAHASAN.docx

Download (73kB)
[img] Text
LAMPIRAN DOKUMENTASI KELOMPOK.docx

Download (6MB)
[img] Text
SERAPAN DANA.docx

Download (27kB)

Abstract

Karang merupakan salah satu wilayah yang terletak dalam lingkungan, Desa Nglegi, Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunungkidul. Secara geografis wilayah Karang memiliki area yang paling luas dibandingkan dengan dusun lain di Nglegi sehingga bisa dimanfaatkan oleh warga untuk lahan pertanian dan peternakan. Karang ini dibagi ke dalam 1 RW yang menaungi 3 RT. Kegiatan observasi dilakukan dengan metode: (1) tanya jawab, (2) dokumentasi, dan (3) melihat ke lapangan secara langsung. Berdasarkan hasil observasi maka ditentukan program kerja KKN kelompok yang akan dilaksanakan meliputi program kelompok yang meliputi program fisik dan nonfisik, program tambahan serta program insidental. Program fisik kelompok meliputi Perawatan masjid, Plangisasi, Kerja Bakti, dan Pengadaan Taman Baca. Adapun program non fisik kelompok meliputi Sosialisasi Program Kerja KKN, Pendampingan Posyandu, Pendampingan Agenda Ramdhan, Jumantik, Pendampingan PKK, Senam Sehat, Syawalan, Bimbingan Belajar, dan Perpisahan KKN. Program tambahan kelompok meliputi Lomba TPA, Jalan-jalan Pagi, dan Semarak Karang. Sedangkan untuk program insidental kelompok meliputi Rapat Pemuda Karang, Pengajian dan Syawalan KKN Nglegi. Pola pelaksanaan program dilakukan dengan melibatkan partisipasi masyarakat secara aktif, sehingga mahasiswa berperan sebagai fasilitator, dinamisator dan motivator. Secara keseluruhan semua program kerja terlaksana sesuai dengan perencanaan. Keberhasilan program dapat dilihat dari jumlah partisipan kegiatan dan kebermanfaatan program bagi masyarakat khususnya anak – anak dan pemuda-pemudi Dusun Karang. Setelah KKN berakhir diharapkan seluruh warga Dusun Karang hendaknya terus berkreasi mengembangkan segala potensi yang ada pada dirinya, wilayahnya, dan alam sekitarnya.

Item Type: Monograph (Project Report)
Additional Information: Laporan KKN Semester Khusus UNY 2015
Subjects: LPPM
Divisions: LPPM - Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Depositing User: LPPM UNY
Date Deposited: 17 Dec 2015 03:58
Last Modified: 25 Oct 2019 06:56
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/28825

Actions (login required)

View Item View Item