LPPM, UNY (2015) Laporan KKN Kelompok 1003 Semester Khusus Tahun Akademik 2014/2015. Project Report. Universitas Negeri Yogyakarta.
|
Text
1. COVER.pdf Download (134kB) | Preview |
|
|
Text
3. CONTENT LAPORAN FIX.pdf Download (465kB) | Preview |
Abstract
Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah suatu bentuk pendidikan dalam bentuk pengabdian kepada masyarakat. Dalam pengabdian ini mahasiswa diberikan pengalaman belajar untuk hidup di tengah-tengah masyarakat di luar kampus dan secara langsung mengidentifikasi serta menangani masalah-masalah yang dihadapi. Mahasiswa berupaya untuk menjadi bagian dari masyarakat serta secara aktif dan kreatif terlibat dalam dinamika yang terjadi dalam masyarakat. Lokasi kegiatan KKN UNY semester Khusus tahun 2015 terletak di Dusun Tegaltapen, Tirtosari, Kretek, Bantul, Yogyakarta, yang dilaksanakan mulai tanggal 1 Agustus sampai dengan 31 Agustus 2015. Program kegiatan KKN dirumuskan berdasarkan hasil observasi ke lokasi dan koordinasi dengan beberapa tokoh masyarakat. Dari hasil observasi tersebut diperoleh gambaran mengenai letak geografis, sumber daya alam, kondisi perekonomian, pendidikan, kerohanian, kepemudaan, dan potensi daerah masyarakat Dusun Tegaltapen. Selanjutnya, disusunlah beberapa program KKN yang meliputi program kelompok dan individu. Adapun program KKN individu direncanakan berdasarkan kesesuaian dengan program studi dari masing-masing mahasiswa, sedangkan program kelompok direncanakan sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan kemampuan mahasiswa saat melakukan observasi. Program kelompok terbagi dalam 2 program, yaitu program fisik dan nonfisik. Program fisik meliputi Penyusunan Profil Desa, Pengadaan Buku Perpusatakaan, sedangkan program nonfisik meliputi Sosialisasi Program kkn, Peyuluhann Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah, dan Perayaan HUT RI Ke-70. Berdasarkan program KKN di atas, mahasiswa dapat memperoleh pengalaman tentang cara berfikir dan bekerja secara interdisipliner, bertanggung jawab terhadap setiap kegiatan, memahami pentingnya bermusyawarah, berusaha mencari jalan keluar ketika menghadapi masalah, dan dapat menjalin kerja sama baik dengan masyarakat maupun dengan sesama anggota.
Item Type: | Monograph (Project Report) |
---|---|
Additional Information: | Laporan KKN Semester Khusus UNY 2015 |
Uncontrolled Keywords: | Laporan Kelompok, KKN UNY, Padukuhan Tegaltapen |
Subjects: | LPPM |
Divisions: | LPPM - Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat |
Depositing User: | LPPM UNY |
Date Deposited: | 08 Dec 2015 09:03 |
Last Modified: | 25 Oct 2019 06:56 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/28708 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |