PENGARUH PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN TEAM TEACHING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS XII SMK MUHAMMADIYAH PRAMBANAN PADA PEMBELAJARAN TEORI MOTOR OTOMOTIF 2

Arief Hari, Sutopo (2011) PENGARUH PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN TEAM TEACHING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS XII SMK MUHAMMADIYAH PRAMBANAN PADA PEMBELAJARAN TEORI MOTOR OTOMOTIF 2. S1 thesis, UNY.

[img] Text
ABSTRAK_BAHASA_INGGRIS.docx

Download (14kB)

Abstract

Berbagai macam cara dilakukan untuk dapat meningkatkan kualitas pembelajaran yaitu dengan cara memilih strategi pembelajaran yang tepat untuk dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol serta peningkatan hasil belajar siswa sesudah dilaksanakan pembelajaran dengan penggunaan strategi pembelajaran team teaching pada pembelajaran teori Motor Otomotif 2 Program Keahlian Teknik Kendaraan Ringan di SMK Muhammadiyah Prambanan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimen yang berupa desain penelitian Quasi Eksperiment Control Group. Proses penelitiannya dimulai dengan menentukan populasi dan sampel adapun populasinya adalah siswa kelas XII SMK Muhammadiyah Prambanan dengan jumlah siswa 120 siswa. Sedangkan sampel penelitian diambil dengan menggunakan teknik Purposive sampling. Jumlah sampel 60 siswa yang terbagi dalam kelompok eksperimen yaitu kelas XII TKA dan kelompok kontrol kelas XII TKB dengan jumlah masing-masing kelompok sebanyak 30 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan test. Validasi instrumen ini melalui analisis butir soal pendapat para ahli (experts judgement). Reliabilitas instrumen di uji dengan menggunakan rumus Hoyt. Analisis data yang digunakan untuk menganalisis data hasil penelitian adalah statistik deskrepsi dan uji beda (t test). Analisis data penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang lebih baik hasil belajar teori siswa yang signifikan antara siswa kelas eksperimen dan siswa kelas kontrol. Semua itu dapat dilihat dari hasil perhitungan analisis data dengan hasil thitung lebih besar dari ttabel yaitu sebesar 3,696 > 1,699 dengan perolehan rerata kelas eksperimen lebih tinggi dari kelas kontrol yaitu sebesar 7,49 > 6,64. Adapun peningkatan hasil belajar sebelum dan sesudah mendapatkan strategi pembelajaran team teaching yaitu sebesar 24,3%. Penggunaan strategi pembelajaran team teaching memberikan pengaruh positif terhadap hasil belajar teori siswa.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Otomotif
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Otomotif
Depositing User: Eprints
Date Deposited: 07 Aug 2012 01:44
Last Modified: 29 Jan 2019 15:18
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/2826

Actions (login required)

View Item View Item