PROSES PEMBUATAN DAN TEKNIK PERMAINAN INSTRUMEN CALUNG DI DESA JIPANG KECAMATAN BANTARKAWUNG KABUPATEN BREBES

Praseyo, Nandhy (2012) PROSES PEMBUATAN DAN TEKNIK PERMAINAN INSTRUMEN CALUNG DI DESA JIPANG KECAMATAN BANTARKAWUNG KABUPATEN BREBES. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text (ImageMagick conversion from other to application/pdf)
Nandhy Prasetyo, 05208244058.pdf

Download (18MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil proses pembuatan dan teknik permainan instrumen calung pada kelompok Gebyar Binangkit di Desa Jipang, Bantarkawung, Brebes. Penelitian difokuskan pada proses pembuatan calung yang meliputi: proses pengerjaan, penggunaan alat, bagian-bagian calung. sedangkan fokus penelitian selanjutnya adalah mendeskripsikan teknik permainan calung dalam pertunjukan, seperti peran calung, teknik memainkan instrumen calung dan instrumen lain dalam musik calung. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Pengumpulan data diperoleh dengan studi pustaka, dokumentasi, observasi, dan wawancara. Adapun alat bantu yang digunakan dalam penelitian adalah kamera digital untuk merekam suara dan gambar. Serta buku dan pena yang digunakan untuk mencatat saat proses pengumpulan data. Keabsahan data diperoleh melalui prosedur triangulasi. Hasil penelitian di Sanggar Gebyar Binangkit dalam proses pembuatan instrumen calung meliputi: (a) memilih bambu (b) memotongan bambu, lalu mencucinya sampai bersih, (c) pengerjaan/pembentukan (membuat titik bening, tabung resonator, wedeng, tadahan, dan ros), (d) penyeteman, (e) finishing, (f) pembuatan rajutan, (g) perakitan, (h) pembuatan penakol. Pada teknik permainan calung mencakup (1) teknik permainan calung melodi dan penerus yaitu memukul wilahan dengan penakol, dengan pola dasar pukulannya adalah: dituthuk, dikleter dan digiling, (2) instrumen lain dalam ansambel calung, (a) kendang teknik memainkannya dengan ditabuh, dan teknik dasar pukulan kendang yaitu, tabuhan bem, tabuhan dung, tabuhan tak dan tong, (b) gong, teknik memainkannya dengan memukul bagian pancu, (c) tamborin teknik memainkannya dengan mengguncangkan/dibenturkan dengan tangan pemainnya, (d) vokal, biasanya dinyanyikan 1 atau 2 orang penyanyi, fungsi vokal untuk menyanyikan melodi lagu. Bodor dalam pertunjukan calung, hanyalah sebagai pelengkap yang dapat menimbulkan kesan humor. Alat-alat lain dalam ansambel calung adalah alat musik ritmis dan satu-satunya instrumen melodis selain vokal dalam kesenian calung adalah instrumen calung itu sendiri.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Pembuatan dan teknik, Calung, Desa jipang
Subjects: Seni dan Budaya > Seni Musik
Divisions: Fakultas Bahasa, Seni dan Budaya (FBSB) > Pendidikan Seni Musik
Depositing User: Admin Pendidikan Seni Musik FBS
Date Deposited: 26 Oct 2015 02:51
Last Modified: 30 Jan 2019 04:40
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/27527

Actions (login required)

View Item View Item