MODEL PENDIDIKAN KARAKTER PADA ANAK USIA DINI MELALUI “LAGU DAN DOLANAN”

Sudaryanti, M.Pd. and Joko Pamungkas, M.Pd. (2012) MODEL PENDIDIKAN KARAKTER PADA ANAK USIA DINI MELALUI “LAGU DAN DOLANAN”. [Experiment/Research]

[img]
Preview
Text
LAPORAN AKHIR 02-12-12.pdf

Download (271kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini menemukan dan mengujicobakan model pendidikan karakter bagi anak usia dini, dengan menanamkan nilai-nilai budi pekerti melalui “lagu dan dolanan”. Jenis penelitian adalah pengembangan, subyek penelitian guru dan siswa PAUD. Lokasi penelitian 6 TK di Kab Gunung Kidul, 3 TK di Kabupaten Bantul dan 7 TK di Kabupaten Kulon Progo. TK tersebut berada wilayah pantai/pesisir Daerah Istimewa Yogyakarta. Pengumpulan data menggunakan interview, demonstrasi, tes, dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah model terpadu atau serentak antara pendekatan deskriftif kuantitatif dan kualitatif. Penelitian ini diawali dengan need assesment untuk “menjajagi” dan menemukan “lagu dan dolanan” sesuai dengan budaya setempat, kemudian dilanjutkan pendekatan tindakan (action research) dengan menggunakan beberapa metode secara sinergik : (1) metode survey untuk memperoleh data tempat PAUD berada, yakni (2) metode eksperimentasi dan intervensi sosial untuk melakukan tindakan pembelajaran dengan lagu dan dolanan. Target luaran yang dihasilkan dalam penelitian tahun pertama adalah buku panduan : model pendidikan karakter pada anak usia dini melalui “lagu dan dolanan” dengan rincian sebagai berikut : (1) gundul-gundul pacul (baik dan rendah hati, tanggung jawab); (2) sluku-sluku bathok (Cinta kepada Tuhan/taat beribadah, dermawan, kerjasama; (3) jaranan (hormat dan sopan santun, tanggung jawab, kedisiplinan, kerjasama); (4) menthok-menthok (baik dan rendah hati, kedamaian, percaya diri); (5) Lir-Ilir (cinta kepada Tuhan, tanggung jawab dan disiplin); (6) dolanan jamuran (kerjasama, toleransi, peduli sosial, tanggung jawab); (7) dhondong apa salak (Cinta kepada Tuhan, hormat dan santun, dermawan); (8) cublak-cublak suweng (kejujuran (amanah), bertanggung jawab, kerjasama); (9) padang rembulan (toleransi, damai, Cinta kepada Tuhan,) (10) kidang talun (hormat dan santun, tanggung jawab, kedisiplinan)

Item Type: Experiment/Research
Additional Information: Laporan Penelitian Strategis Nasional (Stranas) 2012
Subjects: LPPM
Divisions: LPPM - Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Depositing User: LPPM UNY
Date Deposited: 10 Aug 2015 12:34
Last Modified: 10 Aug 2015 12:34
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/24665

Actions (login required)

View Item View Item