Kinerja Pelayanan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Kantor Cabang Daerah Istimewa Yogyakarta

Nababan, Rebecha Twin Monica (2015) Kinerja Pelayanan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Kantor Cabang Daerah Istimewa Yogyakarta. S1 thesis, Fakultas Ilmu Sosial.

[img] Other (FIS Digital)
Skripsi Full 11417141026.swf - Accepted Version

Download (4MB)
Official URL: http://library.fis.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran dan pemahaman secara mendalam mengenai kinerja pelayanan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJSTK) kantor cabang D.I. Yogyakarta. Desain penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Instrumen utama dalam penelitian ini adalah peneliti sendiri. Informan penelitian ini adalah Kepala Bidang Umum dan SDM, Kepala Bidang Pemasaran Formal, pegawai Bidang Pemasaran Formal, pegawai Bidang Pelayanan, dan peserta Jamsostek yang mendatangi BPJSTK kantor cabang D.I. Yogyakarta. Teknik pengumpulan data penelitian ini yaitu dengan menggunakan metode wawancara, observasi serta dokumentasi yang dilakukan di BPJSTK kantor cabang D.I. Yogyakarta. Teknik pemeriksaan keabsahan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah triangulasi sumber. Analisis data penelitian menggunakan empat tahap yakni pengumpulan data, reduksi data, display atau penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara umum kinerja pelayanan BPJSTK kantor cabang D.I. Yogyakarta dinilai baik. Hal ini dapat dilihat berdasarkan indikator yang digunakan dalam melakukan penilaian kinerja BPJSTK kantor cabang D.I. Yogyakarta, yakni efektivitas, produktivitas, efisiensi, kepuasan dan keadilan. (1) Efektivitas baik, dengan BPJSTK kantor cabang D.I. Yogyakarta mampu mencapai sasaran jangka pendek maupun sasaran jangka panjang walaupun belum sepenuhnya tercapai, (2) Produktivitas tinggi, dengan kemampuan BPJSTK kantor cabang D.I. Yogyakarta menghasilkan keluaran yang dibutuhkan oleh masyarakat sasarannya, (3) Efisiensi baik, dengan pemanfaatan waktu kerja, jumlah pegawai dan sumber dana tersedia dapat memberikan hasil yang maksimal, (4) Memberikan kepuasan bagi peserta karena mampu memberikan layanan yang diharapkan oleh pesertanya, (5) Memberikan keadilan karena mampu memberikan layanan dengan perlakuan yang adil dan menjangkau seluruh lapisan masyarakat tanpa membeda-bedakan. Kata kunci: Kinerja, pelayanan, pengukuran kinerja.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Ilmu Sosial > Administrasi Negara
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial, Hukum dan Ilmu Politik (FISHIPOL) > Administrasi Publik
Depositing User: Admin Administrasi Negara FIS
Date Deposited: 29 Jun 2015 05:03
Last Modified: 30 Jan 2019 00:20
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/21925

Actions (login required)

View Item View Item