ANALISIS WACANA IKLAN ROKOK ABAD KE XIX DALAM SITUS ADVERTISINGTIMES.FR DENGAN PENDEKATAN MIKRO DAN MAKROSTRUKTURAL

Lestari, Dian (2014) ANALISIS WACANA IKLAN ROKOK ABAD KE XIX DALAM SITUS ADVERTISINGTIMES.FR DENGAN PENDEKATAN MIKRO DAN MAKROSTRUKTURAL. S1 thesis, Fakultas Bahasa dan Seni.

[img]
Preview
Text
Dian Lestari 10204241034.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan bentuk wacana iklan rokok pada abad ke XIX yang terdapat dalam situs advertisingtimes.fr melalui piranti kohesi, (2) mendeskripsikan bentuk wacana iklan rokok pada abad ke XIX yang terdapat dalam situs advertisingtimes.fr melalui piranti koherensi, (3) mendeskripsikan makna (konteks) wacana iklan rokok abad XIX yang ada dalam situs advertisingtimes.fr. Data penelitian diperoleh dari sebuah situs periklanan Prancis yaitu advertisingtimes.fr. Data tersebut diperoleh dengan teknik Simak Bebas Libat Cakap. Data yang telah terkumpul dianalisis dengan metode agih untuk mendeskripsikan bentuk wacana iklan melalui piranti kohesi dan koherensi, dan metode padan referensial untuk mendeskripsikan makna (konteks) wacana iklan. Keabsahan data diperolah dengan validitas isi dan pertimbangan ahli. Penelitian terhadap wacana iklan rokok abad ke XIX yang terdapat dalam situs advertisingtimes.fr menunjukkan bahwa wacana iklan tersebut merupakan wacana yang padu. Kepaduan wacana ditunjang dengan penggunaan piranti kohesi dan koherensi. Selanjutnya konteks situasi yang berupa judul, teks, ilustrasi, warna, dan logo mendukung kepaduan wacana dari segi bentuk. Iklan menampilkan ilustrasi untuk menstimulasi pembaca agar memperhatikan produk yang ditawarkan. Warna dominan yang digunakan dalam iklan meliputi biru, hitam, putih, oranye, hijau. Selanjutnya, judul dalam iklan dibuat untuk beberapa tujuan meliputi: meningkatkan rasa ingin tahu calon konsumen, menarik perhatian calon konsumen, dan menawarkan keuntungan bagi calon konsumen.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: iklan, advertisingtimes.fr
Subjects: Bahasa dan Sastra > Bahasa Perancis
Divisions: Fakultas Bahasa, Seni dan Budaya (FBSB) > Pendidikan Bahasa Perancis
Depositing User: Admin Pendidikan Bahasa Perancis FBS
Date Deposited: 08 Jun 2015 02:02
Last Modified: 30 Dec 2020 03:27
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/20079

Actions (login required)

View Item View Item