HUBUNGAN ANTARA KEKUATAN OTOT TUNGKAI DAN KOORDINASI MATA-KAKI DENGAN KETEPATAN SHOOTING PADA PERMAINAN SEPAKBOLA SISWA PUTRA PESERTA EKSTRAKURIKULER SEPAKBOLA DI SMP N 1 TONJONG

Rahmawan Santoso, Rahmawan Santoso (2012) HUBUNGAN ANTARA KEKUATAN OTOT TUNGKAI DAN KOORDINASI MATA-KAKI DENGAN KETEPATAN SHOOTING PADA PERMAINAN SEPAKBOLA SISWA PUTRA PESERTA EKSTRAKURIKULER SEPAKBOLA DI SMP N 1 TONJONG. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK - Rifky Setiawan.pdf

Download (8kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini mendeskripsikan tentang kekuatan otot tungkai, koordinasi mata-kaki dan ada tidak hubungan keduanya terhadap ketepatan shooting dalam permainan sepakbola siswa putra peserta ektrakurikuler sepakbola di SMP N 1 Tonjong. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kekuatan otot tungkai dan koordinasi mata-kaki dengan ketepatan shooting pada permainan sepakbola siswa putra peserta ekstrakurikuler sepakbola Di SMP N 1 Tonjong. Penelitian ini merupakan penelitian korelasi menggunakan metode survei dengan instrumen berupa tes dan pengukuran. Instrumen yang digunakan untuk mengukur kekuatan otot tungkai menggunakan Leg Dynamometer dari Ismaryati. Instrumen yang digunakan untuk mengukur koordinasi mata-kaki menggunakan Mitchell Soccer Test yang dikutip oleh Ngatman, dengan koefisien validitas 0,76 dan reliabilitas 0,89. Instrumen yang digunakan untuk mengukur ketepatan shooting menggunakan tes menembak ke gawang dari Sukatamsi, dengan koefisien faliditasnya 0,886 dan reliabilitas 0,898. Subjek penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh siswa putra peserta ekstrakurikuler sepakbola Di SMP N 1 Tonjong yang berusia 12-14 tahun dengan jumlah 30 siswa, yang di ambil dengan teknik purposive sampling. Teknik analisis data menggunakan korelasi product moment dan analisis regresi berganda pada taraf signifikasi 0,05 atau 5 %. Hasil penelitian menunjukkan, (1) Terdapat hubungan yang signifikan antara kekuatan otot tungkai dengan ketepatan shooting pada permainan sepakbola siswa putra peserta ekstrakurikuler sepakbola di SMP N 1 Tonjong, dengan r hitung (0,584) > r tabel (0,361) dengan demikian hipotesis alternatif diterima. (2) Terdapat hubungan yang signifikan antara koordinasi mata-kaki dengan ketepatan shooting pada permainan sepakbola siswa putra peserta esktrakurikuler sepakbola di SMP N 1 Tonjong, dengan r hitung (0,789) > r tabel (0,361) dengan demikian hipotesis alternatif diterima. 3) Terdapat hubungan yang signifikan secara bersama-sama antara kekuatan otot tungkai dan koordinasi matakaki terhadap ketepatan shooting pada permainan sepakbola siswa putra peserta ekstrakurikuler sepakbola di SMP N 1 Tonjong, dengan F hitung 25,414 > F tabel (3,35) dengan demikian hipotesis alternatif diterima.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Olahraga
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR)
Depositing User: Admin Pendidikan Olahraga FIK
Date Deposited: 12 May 2015 00:51
Last Modified: 29 Jan 2019 22:15
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/18467

Actions (login required)

View Item View Item